Warna-warni cincin batu mulia (gemstone) akan makin mencuri perhatian dengan pilihan cat kuku yang tepat.
Baik yang kamu gunakan setiap hari seperti cincin kawin atau cincin tunangan, atau ladies ring yang hanya kamu pakai di momen istimewa tertentu, saat mengenakan perhiasan wanita berupa cincin, pastinya kamu ingin cincin kesayanganmu itu mencuri perhatian banyak orang. Setuju kan?
Lalu, bagaimana caranya menyempurnakan penamilan sedemikian rupa untuk membuat semua mata mengarah ke apapun model cincin tunangan, cincin kawin, ataupun ladies ring yang kamu pakai?
Yap. Salah satu cara paling mudah membuat cincinmu semakin jadi fokus banyak orang adalah dengan mengecat kuku. Cat kuku dengan pilihan warna yang tepat dapat diibaratkan sebagai ‘background’ alias latar belakang dari cincin.
Bayangkan saat sedang berada di tengah acara pertunangan atau pernikahan yang umumnya memiliki sesi tukar cincin. Semua orang akan melihat ke arah jemari dimana cincin tunangan maupun cincin kawin disematkan.
Bila kukumu memiliki warna indah yang serasi dengan cincin, tentu saja pemandangannya akan jadi lebih menarik bukan?
Warna Apa yang Paling Cocok?
Nah, kali ini, mari membahas pilihan warna cat kuku yang paling tepat untuk disandingkan bersama cincin tunangan yang menggunakan gemstone atau batu mulia sebagai hiasan utamanya.
Gemstone atau batu mulia ada banyak sekali jenis dan warnanya. Rasanya setiap warna yang kamu inginkan bisa didapatkan dari berbagai jenis batu mulia.
Tiga diantara sekian banyak batu mulia yang paling populer adalah Ruby dengan warna merahnya yang elegan, Emerald yang warna dasarnya adalah hijau dengan kesan mewah, serta Safir, si batu mulia berwarna biru yang berkelas.
Mana yang jadi batu mulia atau gemstone favoritmu? Merah, hijau atau biru? Atau mungkin kamu malah memilih gemstone dengan warna lainnya seperti Amethyst si ungu atau Citrine yang berwarna dasar kuning?
Apapun jenis dan warna dari gemstone yang kamu pilih untuk menghiasi berbagai model cincin tunangan atau ladies ring, ada tiga pedoman sederhana yang perlu kamu ketahui dalam memilih warna cat kuku.
1. Pilih Warna Senada
Artinya, saat kamu memakai cincin dengan batu ruby yang berwarna merah pekat, kamu bisa memilih warna cat kuku seperti crimson atau maroon. Sedangkan untuk pemakaian cincin dengan hiasan batu emerald, warna hijau tua adalah pilihan yang tepat.
Begitu juga dengan cincin batu safir biru, pilihlah warna deep blue atau navy untuk menghiasi kukumu! Pemilihan warna senada tentu saja bertujuan untuk memperlihatkan keserasian antara cincin yang kamu kenakan dengan cat kuku.
2. Pilih Warna yang Bertolak belakang
Dengan melakukan ini, kamu telah menambahkan kesan unik atau quirky pada penampilanmu secara keseluruhan.
Memilih untuk menjadi berani dalam permainan warna bisa sangat menyenangkan kok! Selama kamu nyaman dan percaya diri. Misalnya, memilih cat kuku hijau tua saat mengenakan cincin ruby, cat kuku violet atau biru tua saat cincinmu dihiasi baru emerald, dan cat kuku crimson untuk cincin batu safir biru.
Jangan takut warna cat kukumu akan mencuri perhatian orang dari cincinmu sendiri, karena kombinasi warna yang ada justru akan memberi ‘compliment’ pada cincin sehingga membuat keindahannya semakin tegas.
3. Pilih Warna Netral
When you in doubt, wear neutral color! Setuju atau tidak, berbagai model cincin kawin maupun cincin tunangan yang dihiasi dengan batu mulia berbagai warna, will never go wrong dengan cat kuku warna netral seperti nude atau beige. Tidak ada salahnya kok cari aman dengan konsep yang satu ini.
Rekomendasi Cincin Batu Safir Biru/Blue Sapphire
Bayangkan memakai cincin emas putih dengan hiasan batu safir biru ukuran besar yang dikelilingi berlian ini. Imperial ring koleksi Frank & co. ini memang terlihat seperti sebuah bunga dengan kelopak yang bersinar di tengah jemarimu.
Warna nude yang netral pada cat kuku membuat batu safir biru yang cantik dan berkelas terlihat stunning dan benar-benar jadi pusat perhatian. Selain itu, pemilihan warna netral ini juga tepat jika kamu menggunakan cincin lainnya dengan warna yang berbeda di saat bersamaan.
Sehingga pemandangan pada jemarimu tidak terlalu ramai. Simak koleksi cincin dengan batu mulia lainnya di www.frankncojewellery.com dan Instagram @franknco_id.
Jadi, setelah memutuskan mau memilih model cincin kawin, tunangan maupun ladies ring dengan batu mulia, jangan lupa putuskan juga warna cat kuku yang kamu inginkan ya!