1. Entertainment
  2. Mbah Minto, Nenek YouTuber Asal Klaten Tutup Usia
Entertainment

Mbah Minto, Nenek YouTuber Asal Klaten Tutup Usia

Mbah Minto, Nenek YouTuber Asal Klaten Tutup Usia

Mbah Minto. (Instagram.com/ucup_jbsklaten)

Ladiestory.id - Kabar duka datang dari Mbah Minto, seorang nenek asal Klaten yang wajahnya kerap muncul di YouTube. Mbah Minto dikabarkan meninggal pada Rabu (22/12/2021) pukul 21.15 WIB.

Kabar tersebut diberikan oleh akun Instagram @ucup_jbsklaten teman duet Mbah Minto di YouTube. Akun @ucup_jbsklaten mengunggah foto berupa flyer kabar duka Mbah Minto. Dalam foto tersebut terdapat nama Almh. Minto Suwito Siyam yang merupakan nama lengkap Mbah Minto.

Mbah Minto. (Instagram.com/ucup_jbsklaten)

Dalam unggahan tersebut, pemilik akun instagram @ucup_jbsklaten menuliskan rasa dukanya, “Sugeng tindak Simbok... Terima kasih untuk semua kebaikan dan ketulusanmu, karya-karyamu akan selalu kami kenang," tulis Ucup melalui akunnya di Instagram, Kamis (23/12/2021).

Follow our
media updates!

Mbah Minto, simbok YouTuber asal klaten ini pertama kali viral karena video bertemakan mudik yang diunggahnya. “Gak Usah Mudik Sing Penting Duite Muleh” begitulah dirinya pertama kali dikenal publik. 

Video viral tersebut menerima banyak perhatian dari publik, video tersebut pun telah ditonton sekitar 3,4 Juta kali di kanal YouTube Ucup Klaten. Semenjak video tersebut ramai, Mbah Minto pun meneruskan penampilannya di YouTube. Hingga saat ini terdapat 190 Video konten di akun YouTube Ucup Klaten yang telah dibintangi Mbah Minto.

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel