1. Entertainment
  2. Sukses Bangun Chemistry, Ini 5 Lawan Main Maudy Ayunda yang Bikin Baper
Entertainment

Sukses Bangun Chemistry, Ini 5 Lawan Main Maudy Ayunda yang Bikin Baper

Sukses Bangun Chemistry, Ini 5 Lawan Main Maudy Ayunda yang Bikin Baper

Ilustrasi Maudy Ayunda (Special)

Ladiestory.id - Maudy Ayunda merupakan aktris dan penyanyi Indonesia yang berprestasi. Bahkan, ia menyelesaikan pendidikan magister di dua jurusan dari salah satu universitas ternama pada 2021 lalu. 

Selain sukses jadi penyayi, karier Maudy di dunia perfilman pun tergolong moncer. Terbukti, ia pernah membintangi beberapa judul film populer di Indonesia.

Pernah beradu akting dengan deretan aktor ternama, berikut Ladiestory.id merangkum aktor yang jadi lawan main Maudy Ayunda di film.

1. Rizky Nazar

Ilustrasi Maudy dan Rizky Nazar
Maudy dan Rizky Nazar. (Special)

Film layar lebar dengan judul '2014', mendapuk Maudy Ayunda untuk berperan sebagai Laras. Ia merupakan anak dari pengacara yang sedang menangani kasus kecurangan dari pemilihan presiden.

Sedangkan Rizky Nazar di film ini berperan sebagai Ricky Bagaskoro. Ia adalah anak politisi yang kalah dalam Pilpres.

Berbeda dengan kebanyakan film lainnya, film '2014' lebih banyak mengusung tema politik. Walaupun begitu, film ini tetap mengandung romansa.

Hal ini tergambar dari kisah Ricky dan Laras yang saling jatuh cinta. Kisah cinta dari anak seorang politisi dan pengacara yang memberi warna tersendiri di film ini.

2. Hamish Daud

Maudy dan Hamish. (Special)

Suami Raisa, Hamish Daud, pernah beradu akting dengan Maudy Ayunda melalui film berjudul 'Trinity, The Nekad Traveler' yang tayang pada 2017.

Dalam film itu, Hamish Daud beperan sebagai Paul, seorang traveler dan fotografer yang menjadi kekasih Trinity, diperankan oleh Maudy Ayunda.

3. Afgansyah Reza

Ilustrasi Maudy dan Hamish (Special)
Maudy dan Afgansyah. (Special)

Penyanyi yang merambah ke dunia akting, Afgansyah Reza akrab disapa Afgan pernah menjadi lawan peran Maudy Ayunda dalam film dengan judul 'Refrain' yang tayang pada 2013. Afgan berperan menjadi Nata, kekasih dari Niki, yang diperankan oleh Maudy Ayunda.

Film 'Refrain' bercerita tentang cinta, persahabatan, dan pendidikan sehingga cocok ditonton oleh kalangan muda. Berkat chemistry yang dibangun keduanya, Maudy dan Afgan dikabarkan cinta lokasi.

Hal ini dikarenakan Afgan  sering mengunggah foto keduanya bahkan sempat tertangkap kamera sedang jalan bersama.

Selain itu, banyak penggemar yang mendoakan Maudy dan Afgan berpacaran di dunia nyata. Namun, mereka nampak kompak mengaku jika hubungan keduanya nggak lebih dari seorang sahabat.

4. Jefri Nichol

Ilustrasi Maudy dan Hamish (Special)
Maudy dan Jefri. (Special)

Film legendaris yang diperankan Maudy Ayunda diramaikan dengan penampilannya bersama Jefri Nichol di 'Habibie & Ainun 3'. Sebuah film yang menceritakan mengenai perjalanan hidup Presiden Indonesia ke-3.

Maudy mendapatkan kesempatan berperan sebagai Ainun muda. Sedangkan Jefri Nichol memainkan peran sebagai BJ Habibie.

Sudut pandang film ini tidak sama dengan film 'Habibie & Ainun' sebelumnya. 'Habibie & Ainun 3' lebih berfokus pada kisah tentang kehidupan masa remaja keduanya. 

5. Adipati Dolken

Muady Ayunda dan Adipati Dolken. (Special)

Adipati Dolken dan Maudy Ayunda pernah berakting dalam dua judul film. Secara tidak langsung, hal ini membuktikan chemistry keduanya nampak serasi. Mereka berakting dalam film 'Malaikat Tanpa Sayap' dan 'Perahu Kertas'.

Dari situlah, banyak yang menjodoh-jodohkan mereka. Namun,hal ini secara kompak dibantah oleh Adipati dan Maudy. Keduanya berkata jika hubungan mereka tidak lebih dari sekadar teman. Saat itu, Adipati sempat menyampaikan jika dia sudah memiliki kekasih. 

Pasangan mana yang menurutmu paling menarik, Ladies?

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel