1. Health
  2. Terkenal Bau, Ini 5 Manfaat Jengkol yang Perlu Diketahui
Health

Terkenal Bau, Ini 5 Manfaat Jengkol yang Perlu Diketahui

Terkenal Bau, Ini 5 Manfaat Jengkol yang Perlu Diketahui

Ilustrasi jengkol. (Special)

Ladiestory.id - Bagi sebagian orang, Jengkol menjadi makanan primadona seperti daging. Tumbuhan yang termasuk kedalam suku polong-polongan ini sering diolah menjadi semur jengkol atau dengan bumbu rempah lain, seperti gulai dan balado. Namun, dibalik kelezatannya, tidak semua orang menyukai jengkol karena aromanya.

Sehabis makan jengkol, urine mu juga akan ikut bau. Hal tersebutlah yang menyebabkan seseorang untuk mempertimbangkan ketika ingin makan jengkol. Apalagi jika hendak berpergian. Di Bekasi, para ibu-ibu merendam jengkol semalaman sebelum dimasak atau direbus. Dengan begitu, bau jengkol tidak akan terlalu menyengat.

Walaupun memiliki aroma yang tidak sedap, ternyata makan jengkol mempunyai khasiat yang bagus buat tubuh loh. Berikut ladiestoryid rangkum dari berbagai sumber.

Anemia

Anemia (Special)

Ketika kamu mengalami lesu dan lemas akibat anemia, kamu bisa mencoba konsumsi jengkol. Anemia terjadi karena kurangnya tingkat hemoglobin yang rendah. Kandungan zat besi yang terkadung pada jengkol dapat memproduksi hemoglobin. Sehingga hemoglobin tercukupi untuk tubuh.

Kesehatan Tulang dan Gigi

kesehatan Tulang (Special)
Kesehatan Tulang dan Gigi (Special)

Selain zat besi dan protein, kandungan yang terdapat dalam jengkol adalah kalsium dan fosfor. Dimana kedua zat ini berguna untuk kesehatan tulang dan gigi. Dengan begitu kamu dapat menghindari terjadinya osteoporosis diusia lanjut.

Diabetes

Diabetes (CDC.COM)
Diabetes (CDC.Com)

Jengkol memiliki zat yang tidak dimiliki makanan lain yaitu jengkolat. Sebuah penelitian mengatakan bahwa asam jengkolat dapat menurunkan gula darah pada penderita diabetes.

Akan tetapi, asam jengkolat ini dapat membentuk kristal pada urine, bagi kamu yang memiliki riwayat ginjal, tidak disarankan untuk mengonsumsi jengkol.

Jantung

Jantung (Special)
Jantung (Special)

Zat antioksidan sangat bagus bagi tubuh. Memakan dua hingga empat butir jengkol dapat memperlancar peredaran darah karena adanya kandungan antioksidan. Sehingga kondisi jatungmu akan menjadi sehat. Kamu juga bisa imbangi dengan berjalan kaki atau olahraga secara teratur agar tubuh bugar.

Menangkal Radikal Bebas

Radikal Bebas (Special)
Radikal Bebas (Special)

Kandungan yang terdapat pada antioksidan yaitu polifenol, terpenoid, dan alkanoid dapat melawan radikal bebas dalam tubuh. Jika kita memiliki antioksidan yang cukup maka tubuh dapat mencegah adanya racun yang dapat menyebabkan berbagai macam penyakit.

Dibalik manfaat jengkol, tidak disarankan untuk mengonsumsinya terlalu banyak. Kamu bisa makan 3 hingga 5 keping perhari. Tertarik mencoba?

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel