Ladiestory.id - Selama ini, kamu mengetahui bahwa daun kemangi adalah salah satu komponen yang cocok dijadikan lalapan. dengan adanya daun kemangi, makan akan semakin lahap. Daun kemangi ini selain mempunyai ciri khas bau yang cukup sedap, ia juga mengandung banyak nutrisi, yaitu protein, vitamin, dan sebagai antioksidan. Jadi, sangat baik untuk mengonsumsi daun kemangi dalam waktu yang rutin.
Di samping itu, daun kemangi ternyata juga banyak manfaatnya di dalam hal kecantikan. Berikut adalah beberapa manfaat yang bisa didapat dari daun kemangi dalam hal kecantikan.
Membuat Kulit Wajah Menjadi Lebih Sehat
Semua orang menginginkan kulit wajah yang terlihat sehat dan cerah alami. Berbagai kegiatan membuatmumu selalu terpapar oleh radikal bebas yang menyebabkan kesehatan kulit menjadi buruk.
Daun kemangi yang biasa dikonsumsi sebagai lalapan, ternyata juga bisa dijadikan masker untuk membuat kulit wajah menjadi sehat. Daun ini dipercaya dapat menangkal paparan matahari dan akan melindungi kulitmu dari sinar UV.
Menyamarkan Noda Hitam Pada Kulit Wajah
Memiliki kulit wajah yang bebas dari noda hitam adalah impian semua orang. Namun, hal ini seringkali terhalang karena banyaknya penyebab masalah kulit.
Daun kemangi ternyata juga bisa menyamarkan noda noda hitam yang muncul pada kulit wajah. Cara mengolahnya pun cukup mudah. Haluskan daun kemangi dengan bubuk cendana dan oleskan ke wajah. Tunggu hingga 15 menit, lalu bilas dengan air bersih.
Memang, hasilnya tidak akan langsung terlihat. Namun, jika digunakan secara rutin dan sabar, maka akan membuatmu takjub dengan manfaat daun kemangi ini.
Menghilangkan Ketombe yang Membandel
Selain untuk wajah, daun kemangi juga bisa dijadikan sebagai pencegah timbulnya ketombe pada kulit kepala. Ekstrak daun kemangi bisa kamu jadikan minyak esensial. Tinggal oleskan minyak tersebut ke kulit kepala secara rutin setiap hari dan lihat hasilnya.
Mengurangi Dark Circle Pada Mata
Lingkaran hitam pada mata seringkali membuat penampilan menjadi tidak percaya diri, terlebih jika harus menghadiri acara yang mewajibkan kamu bertatapan dengan banyak orang.
Daun kemangi bisa dijadikan masker. Untuk hasil maksimal, kamu bisa menambahkannya dengan madu. Hal praktis ini akan menguntungkanmu bagi yang mempunyai mata panda.
Membasmi Jerawat
Banyaknya kegiatan yang dilakukan di luar rumah membuat wajah memproduksi minyak yang berlebih setiap harinya. Hali itu akan membuat bakteri menumpuk dan menjadikannya masalah baru, yaitu timbulnya jerawat.
Daun kemangi mengandung anti bakteri dan anti inflamasi yang mampu mengatasi jerawat pada wajah. Cukup gunakan daun kemangi sebagai masker untuk bisa meredakan jerawat.