1. Health
  2. Jarang Diketahui, Ini 5 Manfaat Biji Nangka yang Baik Tuk Kesehatan
Health

Jarang Diketahui, Ini 5 Manfaat Biji Nangka yang Baik Tuk Kesehatan

Jarang Diketahui, Ini 5 Manfaat Biji Nangka yang Baik Tuk Kesehatan

Ilustrasi Biji Nangka (Special)

Ladiestory.id - Mempunyai rasa yang manis dan enak, nangka sering dijadikan makanan berbagai olahan seperti keripik dan campuran es. Tak hanya buahnya, biji nangka jika direbus juga mempunyai rasa yang enak dan kaya akan manfaat yang baik buat tubuhmu loh.

Untuk itu, jika kamu memakan buah nangka, simpan bijinya untuk diolah lagi menjadi camilan yang sehat. Yuk simak manfaat biji nangka yang baik untuk kesehatan.

Meningkatkan Penglihatan

Kesehatan Mata (Special)

Buat kamu yang memiliki permasalahan dengan mata, biji nangka sangat cocok dikonsumsi. Biji nangka memiliki kandungan Vitamin A yang cocok untuk mata. Biji nangka bisa mencegah penyakit mata seperti rabun senja.

Ilustrasi Kolesterol (Special)

Sebuah penelitian pada hewan menunjukkan bahwa biji nangka berpotensi menurunkan kolesterol LDL (low-desinty lipoprotein) dan meningkatkan HDL (high-desinty lipoprotein) yang baik bagi tubuh. Kolesterol LDL, adalah kolesterol jahat yang dapat menyebabkan penumpukan plak pada pembuluh darah. Sehingga dibutuhkan HDL untuk melawan LDL.

Kandungan serat yang ada pada biji nangka dan antioksidan-nya yang tinggi berpotensi untuk menurunkan kadar kolesterol yang jahat dan meningkatkan kadar kolesterol yang baik.

Cegah Anemia

Ilustrasi Anemia (Special)

Jika kamu sering mengalami kelelahan, coba segera periksa apakah kamu terkena anemia atau tidak. Untuk mencegahnya, kamu bisa mengonsumsi biji nangka yang direbus. Kandungan zat besi dalam biji nangka dapat mencegah anemia.

Memperlancar Pencernaan

Ilustrasi pencernaan sehat. (Special)

Kandungan serat yang tinggi pada biji nangka memperlancar pencernaanmu. Pada penelitian International Journal of Food Science menunjukkan bahwa biji nangka memiliki anti bakteri.Selain itu, biji nangka juga bisa mengatasi masalah perut lainnya seperti diare.

Meningkatkan Gairah Seksual

 

Ilustrasi Pasangan. (Special)

Biji nangka masuk dalam katagori afrodisiak, yaitu makanan yang dapat membangkitkan gairah seksual. Salah satu sumber juga mengatakan kandungan zat besi dapat merangsang kenikmatan seksual. Tentunya kamu perlu merebus biji nangka sekitar 20 hingga 30 menit atau dipanggang dalam oven selama 20 menit hingga terlihat kecoklatan.

 

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel