1. Lifestyle
  2. 5 Manfaat Berbuka Puasa Bersama Keluarga di Rumah
Lifestyle

5 Manfaat Berbuka Puasa Bersama Keluarga di Rumah

5 Manfaat Berbuka Puasa Bersama Keluarga di Rumah

Berbuka Puasa Bersama Keluarga (Special)

Ladiestory.id - Bulan Ramadan menjadi momen yang paling ditunggu-tunggu oleh umat Islam. Selain ibadah, banyak momen di bulan ini yang tidak bisa didapatkan di hari biasa, salah satunya adalah buka bersama. Ya, di bulan puasa akan banyak agenda reuni beserta buka puasa bersama.

Namun, apakah Kamu tipe orang yang suka buka puasa di luar rumah? Berapa kali Kamu menikmati momen buka puasa bersama keluarga? Jangan sampai jadwal buka puasa bersama teman yang padat menjadikan Kamu tidak memiliki waktu untuk keluarga. Sebab, terdapat banyak manfaat jika Kamu berbuka puasa bersama keluarga.

Tempat Leluasa

Berbuka Puasa Bersama Keluarga (Special)

Di bulan puasa, banyak rumah makan atau restoran yang tutup di siang hari. Biasanya, mereka akan buka kembali mulai sore hari, setidaknya pukul 3 sore. Terkadang, beberapa restoran sudah penuh meskipun masih beberapa jam mendekati waktu berbuka puasa. Hal ini disebabkan banyak orang yang memilih berbuka puasa di rumah makan atau restoran.

Tak hanya itu, bagi orang yang sedang melakukan perjalanan jauh, terkadang mereka memilih untuk berbuka di restoran terdekat. Hal inilah yang membuat rumah makan dan restoran selalu hectic di bulan puasa. Belum lagi jika sudah mulai ada acara reuni dan buka bersama atau bukber, terutama restoran ternama yang tidak akan pernah sepi dari konsumen.

Mengingat masih di masa pandemi, terkadang Kamu merasakan khawatir dan panik jika berada di kumpulan banyak orang. Nah, salah satu manfaat buka puasa di rumah adalah memiliki tempat yang luas. Tentunya, Kamu dan keluarga tidak perlu melakukan reservasi dan bebas bergerak jika berbuka puasa di rumah.

Momen Manis Bersama Keluarga

Berbuka Puasa Bersama Keluarga (Special)

Bersyukurlah jika Kamu bisa berbuka bersama keluarga, sebab banyak orang yang tidak bisa berbuka bersama dengan keluarga. Hal tersebut disebabkan oleh banyak faktor, seperti sedang berada di perantauan, hingga sudah tidak memiliki ayah atau ibu karena meninggal.

Selagi Kamu masih memiliki waktu bersama keluarga, ciptakan momen manis bersama mereka. Sebab nantinya, ada saatnya Kamu tidak bisa lagi berbuka bersama dengan keluarga. Manfaat berbuka bersama di rumah, Kamu bisa menikmati kebersamaan tanpa dibatasi waktu. Kamu bisa bercengkrama, tertawa, ataupun sekadar menikmati hidangan buka puasa bersama.

Lebih Hemat

Berbuka Puasa Bersama Keluarga (Special)

Ya, buka bersama keluarga di rumah tentu akan menghemat pengeluaran. Mengingat jika Kamu berbuka puasa di restoran, tentunya akan merogoh kantong yang bisa dibilang tidak sedkit.

Jika buka puasa di rumah, Kamu bisa menikmati masakan ibu yang tentunya terasa lebih nikmat. Mengingat, beberapa restoran menaikan harga makanan di bulan Ramadan.

Bisa Tarawih Bersama

Berbuka Puasa Bersama Keluarga (Special)

Selain buka puasa, tarawih menjadi hal yang sangat ditunggu oleh kebanyakan umat muslim di bulan Ramadan. Nah, tarawih bersama keluarga menjadi salah satu manfaat jika Kamu buka bersama di rumah.

Sebab jika Kamu buka puasa di restoran, Kamu tidak akan punya waktu untuk tarawih bersama keluarga. Tidak ada salahnya tarawih di rumah jika dilakukan bersama keluarga.

Apalagi belajar al Quran bersama keluarga di rumah bisa menambah keakraban antar anggota. Selain itu, keluarga Kamu juga bisa lebih dekat dengan sang pencipta.

Hemat Tenaga

Berbuka Puasa Bersama Keluarga (Special)

Sebenarnya, buka bersama keluarga di rumah tetap akan mengeluarkan tenaga. Terlebih jika Kamu mendapat tugas untuk masak atau cuci piring. Namun, jika hal tersebut dilakukan bersama ibu atau anggota keluarga lain, bukankah akan lebih indah? Jadi bisa dibilang kegiatan tersebut tidak akan membuang tenaga.

Akan tetapi, berbeda jika Kamu buka puasa di luar seperti restoran. Waktu Kamu akan habis di perjalanan, sebab biasanya menjelang buka puasa jalan akan macet dan ramai.

Tidak hanya buang waktu, namun emosi dan tenaga Kamu akan terkuras hanya untuk menunggu. Belum lagi bahan bakar atau bensin juga terkuras sebab menunggu di tengah kemacetan.

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel