Ladiestory.id - Saat seseorang sedang makan, tak jarang hewan peliharaan, salah satunya anjing, duduk di sampingnya. Terkadang, ada kalanya seseorang ingin berbagi apa yang dikonsumsi ke anjing peliharaan.
Namun, tak sedikit orang yang takut jika makanan manusia justru berbahaya dan tidak boleh dikonsumsi oleh anjing. Padahal, ada beberapa makanan manusia yang boleh dikonsumsi anjing. Apa saja itu?
Oatmeal
Oatmeal kerap dijadikan menu sarapan bagi sebagian orang. Rupanya, menu sarapan ini juga bisa diberikan untuk anjing kesayangan. Hal ini dikarenakan oatmeal merupakan sumber serat yang baik.
Sehingga kamu tidak perlu khawatir anjing kesayangan akan keracunan saat mengonsumsi oatmeal. Justru, oatmeal sangat bagus untuk pencernaan anjing. Pasalnya, BAB si hewan peliharaan akan menjadi teratur.
Terlebih, oatmeal sangat direkomendasikan untuk anak anjing. Namun, anak anjing hanya boleh mengonsumsi satu sendok oatmeal gandum utuh tanpa gula tambahan.
Meski sangat bagus untuk pencernaan, namun tidak dianjurkan oatmeal diberi secara berlebihan. Pasalnya, saat diberikan terlalu banyak, pencernaan anjing akan bermasalah hingga berpengaruh ke berat badan.
Sehingga, kamu hanya perlu memasak oatmeal. Kemudian biarkan sajian itu dingin sebelum diberikan ke anjing. Jangan pula campur oatmeal dengan susu seperti menu sarapan manusia, ya. Hal ini justru akan memuat pencernaan menjadi bermasalah.
Roti
Selain oatmeal, roti menjadi salah satu makanan yang kerap menjadi menu sarapan. Rupanya, makanan ini juga bisa diberikan untuk anjing peliharaan.
Sayangnya, roti tidak akan memberikan manfaat kesehatan bagi si anjing. Sehingga, terkesan sia-sia saat memberi roti sebagai makanan untuk si anjing.
Meski diperbolehkan, namun anjing tidak boleh terlalu sering mengonsumsi roti. Pasalnya, roti akan membuat anjing menjadi obesitas. Sementara, di dalam tubuh anjing ada ‘program’ tersendiri untuk mengurus berat badan alias diet. Sehingga, berikan roti ke anjing sesekali saja, ya!
Wortel
Wortel menjadi salah satu sayuran yang kerap dikonsumsi oleh manusia. Pasalnya, sayuran berwarna oranye ini memiliki banyak kandungan yang mampu menyehatkan mata.
Rupanya wortel juga baik dikonsumsi oleh anjing peliharaan. Sebab, wortel memiliki kandungan rendah kalori, tinggi serat, dan vitamin. Mengunyah wortel pun dapat memperkuat gigi anjing.
Kamu bisa memberi wortel mentah atau matang kepada anjing kesayanganmu. Namun, pastikan potong wortel dalam ukuran yang kecil agar mudah dimakan. Potongan kecil ini juga bisa membuat anjing tidak tersedak.
Selai Kacang
Selai kacang rupanya bisa diberikan untuk anjing kesayanganmu, lho. Namun, selai kacang yang diberikan ke anjing harus tawar. Selain itu, jangan memberikan selai kacang lebih dari satu sendok makan.
Kamu juga harus memilih selai kacang yang tidak memiliki kandungan xylitol. Pasalnya, kandungan tersebut dapat melepas insulin yang tinggi. Hal ini bisa membuat kadar gula darah menurut yang berujung pada kematian.
Ikan
Anjing juga bisa makan ikan seperti kucing. Hal ini dikarenakan ikan memiliki kandungan lemak dan asam amino yang baik.
Salah satu ikan yang paling baik diberikan untuk anjing adalah ikan salmon dan sarden. Namun, ikan yang diberikan untuk anjing harus dalam keadaan matang, ya.
Ikan salmon dan sarden diketahui memiliki kandungan tambahan berupa vitamin hingga protein. Meski begitu, kamu harus membatasi asupan ikan ke anjing. Kamu tidak boleh memberikanya lebih dari dua kali dalam seminggu.