1. Fashion
  2. Inspiratif, Konscio Studio Tawarkan Fesyen Ramah Lingkungan dengan Harga Terjangkau
Fashion

Inspiratif, Konscio Studio Tawarkan Fesyen Ramah Lingkungan dengan Harga Terjangkau

Inspiratif, Konscio Studio Tawarkan Fesyen Ramah Lingkungan dengan Harga Terjangkau

Konscio Studio. (Special)

Ladiestory.id - Sustainable fashion atau fesyen ramah lingkungan kini semakin diminati masyarakat. Namun, harga di pasaran masih relatif tinggi hingga permintaan pasar yang masih rendah menjadi tantangan untuk memasarkan produk sustainable fashion. 

Victor, Co-Founder Konscio Studio, mengatakan tantangan dalam bisnis sustainable clothing ada pada edukasi ke pelanggan tentang nilai lebih yang ada di produk-produk ramah lingkungan, apalagi jika harganya lebih mahal dibandingkan produk fast fashion.

Bahan pakaian fast fashion yang menggunakan serat sintetis polyester membutuhkan waktu panjang untuk dapat terurai di alam, serta menjadi salah satu sumber limbah terbesar di dunia. 

“Karenanya, selain menggunakan materi non-polyester dan berasal dari alam sebagai bahan utama lini fesyen Konscio, kami juga mengusahakan agar harga produk-produk kami terjangkau bagi pelanggan,” jelasnya.

Menurut Victor, Konscio Studio juga mendorong zero waste dari proses produksi pakaian. Bahan sisa kain dan sisa materi yang tidak terpakai diolah kembali untuk dijual, sehingga mengurangi limbah kain yang dibuang. 

Victor dan rekan-rekannya memulai bisnis ini pada akhir 2019. Ketika pandemi melanda, Victor dan tim fokus berjualan secara online agar lebih mudah menyasar target pasar. Sebagian besar penjualan Konscio Studio dilakukan lewat GoStore, website toko online sendiri.

“Awalnya ada di GoStore karena ingin punya website toko online sendiri yang bisa dihubungkan dengan Instagram Shopping, ternyata penjualannya juga bagus. GoStore menjadi tambahan kanal untuk kami berjualan online dan menjangkau pelanggan yang lebih luas. Bahkan di akhir 2021, 70% dari total penjualan didapatkan dari GoStore,” jelas Victor. 

"Saat produksi, tantangannya perlu atur waktu. Untuk rilis koleksi terbaru, proses promosi ke konsumen sudah kita lakukan sejak lima bulan sebelumnya. Penggunaan GoStore yang mudah mendorong tim kami lebih mudah cek data penjualan dan mengelola proses ini,” kata Victor.

“Update stok dan upload katalog juga sangat mudah di GoStore, tidak perlu lagi mencatat secara manual. Kini, semua datanya terbaca dan  lebih mudah terpantau,” tambahnya.

Selain berjualan secara online, Konscio Studio juga hadirkan inisiatif "From Earth to Earth" dan "1 Tee for 1 Tree". Dalam kampanye ini, setiap koleksi terjual, Konscio Studio menanam pohon dan mangrove di berbagai tempat seperti Pantai Jungsemi, Kendal dan Kawasan Hutan Mangrove Caplok Barong, Cirebon.

“Kami juga ingin melibatkan pelanggan dalam berkontribusi untuk lingkungan. Pada akhirnya, kami harap mereka mendapatkan nilai lebih yang ditawarkan oleh bisnis-bisnis di lini fesyen ramah lingkungan,” tutup Victor

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel