1. Entertainment
  2. Kimberly Ryder Sebut Ada Tanda Narsistik pada Edward Akbar
Entertainment

Kimberly Ryder Sebut Ada Tanda Narsistik pada Edward Akbar

Kimberly Ryder Sebut Ada Tanda Narsistik pada Edward Akbar

Kimberly Ryder. (Instagram.com/kimberlyryder)

Ladiestory.id - Kimberly Ryder baru-baru ini menjadi bintang tamu di siaran podcast Melaney Ricardo, dalam kesempatan tersebut Kimberly Ryder membahas terkait pengalaman pernikahannya dengan mantan suaminya, Edward Akbar.

Ia menyebut bahwa mantan suaminya itu menunjukkan tanda-tanda gangguan kepribadian Narcissistic Personality Disorder atau NPD.

“Aku dulu nggak menyadarinya. Tapi banyak orang yang membuat mataku atau berkomentar, kalau dia itu NPD,” kata Kimberly Ryder, dikutip dari kanal YouTube Melaney Ricardo.

Selama lima tahun pernikahan, Kimberly Ryder mengaku belum mengenal istilah NPD. Ia menceritakan sifat Edward Akbar yang manipulatif dan sering kali ingin menjadi pusat perhatian dalam hubungan mereka. Meski begitu, ia tetap menganggap Edward Akbar hadir di waktu yang tepat dalam hidupnya.

“Dia sering bersikap manipulatif, nggak mau kami lebih unggul dari dia, dan hanya mau enaknya saja,” ujar Kimberly Ryder.

“Sampai sekarang pun aku percaya dia memang hadir di waktu yang tepat saat itu,” sambungnya.

Kimberly Ryder Ingatkan Soal Kendali Atas Tubuh Sendiri. (YouTube/Melaney Ricardo)

 

Dalam kesempatan tersebut, ibu dua anak itu juga sempat membahas mengenai dirinya yang dilarang KB oleh Edward Akbar. 

“Saat itu aku pengen KB nggak dibolehin karena dia (Edward Akbar) bilang takutnya kalau mau punya anak kedua nanti jadi susah gitu. Terus akhirnya kita berdua terkejut karena aku hamil lagi tiga bulan setelah melahirkan anak pertama,” beber Kimberly Ryder.

“Sebagai seorang wanita, istri, jangan biarkan suami kamu mengatakan apa yang harus dilakukan dengan tubuhmu,” sambungnya.

Sebagai informasi, Kimberly Ryder dan Edward Akbar resmi bercerai pada 29 November 2024. Proses cerai keduanya pun sempat mengundang atensi publik, pasalnya keduanya sempat berkonflik.

Hingga akhirnya, majelis hakim mengabulkan permohonan cerai dari Kimberly Ryder, serta menjatuhkan hak asuh kedua anak mereka kepada Kimberly Ryder.

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel