1. Health
  2. Ketahui Ulkus Dekubitus, Penyakit yang Diderita Mendiang Laura Anna
Health

Ketahui Ulkus Dekubitus, Penyakit yang Diderita Mendiang Laura Anna

Ketahui Ulkus Dekubitus, Penyakit yang Diderita Mendiang Laura Anna

Laura Anna. (Instagram.com/edlnlaura)

Ladiestory.id - Jagat dunia maya baru saja mendapatkan kabar duka, selebgram Laura Anna meninggal dunia pada Rabu (15/12/2021) pukul 09.22 WIB. Belum ada konfirmasi yang jelas mengenai penyebab meninggalnya Laura, saat ini Laura disemayamkan di rumah duka Grand Heaven, Pluit, Jakarta Utara. 

Beberapa waktu belakangan nama Laura Anna memang cukup sering dibahas oleh publik. Diketahui saat ini ia sedang berjuang meminta keadilan atas kasus kecelakaan yang menjadikannya korban atas kelalaian mantan pacarnya Gaga Muhammad. Akibat kecelakaan itu Laura mengalami kelumpuhan dan kesulitan dalam bergerak. Hal inilah yang memicu Laura Menderita Penyakit Ulkus Dekubitus.

Melalui salah satu postingannya ia sempat bercerita tentang penyakitnya ini. Lalu penyakit apakah ulkus dekubitus, apa penyebab dan gejala nya serta bagaimana cara kita mencegah penyakit ini? Berikut jawaban yang Ladiestory.id telah rangkum.

Apa itu Ulkus Dekubitus?

Seorang dokter melalui TikTok akunnya, @Ekidarehanf, yang dimuat ulang di Instagram pribadinya, memberikan penjelasannya.

 

Penjelaan Ekida Rehan. (Instagram.com/ekidarehanf)

 

Ulkus Dekubitus adalah penyakit berupa luka terbuka yang terjadi pada kulit dan jaringannya. Luka ini biasa terjadi pada bagian kulit yang menyelubungi kulit seperti panggul, pergelangan kaki, tulang ekor dan bokong.

Penyebabnya adalah tekanan yang terus menerus yang biasanya dialami pada seseorang yang mengalami keterbatasan dalam bergerak entah itu karena lumpuh ataupun koma.

Gejala awalnya ditandai dengan adanya kemerahan sekitar kulit, lama kelamaan kulit tersebut akan terbuka lalu bernanah karena infeksi bahkan menghitam. 

Untuk mencegahnya bisa dengan membiasakan berganti posisi tidur atau duduk setiap dua jam misalkan miring kanan atau miring kiri.

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel