1. Lifestyle
  2. Ketahui Pentingnya Nutrisi Untuk Anabul, Kunjungi Booth Royal Canin Di Pet Expo 2024
Lifestyle

Ketahui Pentingnya Nutrisi Untuk Anabul, Kunjungi Booth Royal Canin Di Pet Expo 2024

Ketahui Pentingnya Nutrisi Untuk Anabul, Kunjungi Booth Royal Canin Di Pet Expo 2024

Dog and Cat. (Pinterest)

Ladiestory.id - Royal Canin, pemimpin di bidang kesehatan hewan kesayangan dan penyedia produk nutrisi yang dirancang secara ilmiah untuk kucing dan anjing, akan menyoroti pentingnya nutrisi yang tepat sejak fase Start of Life (SOL), yang mencakup tahap awal kehidupan anak anjing dan anak kucing serta tahap kehidupan mereka selanjutnya sekaligus peran penting kepemilikan hewan kesayangan yang bertanggung jawab pada Indonesia International Pet Expo (IIPE) 2024.

Acara ini akan berlangsung pada 6–8 September 2024, di ICE BSD, Tangerang. Royal Canin akan menekankan pentingnya nutrisi yang tepat bagi hewan kesayangan sejak dini untuk mendukung pertumbuhan, kesehatan, dan kesejahteraan yang optimal. Hal ini dikarenakan nutrisi mampu memenuhi kebutuhan setiap hewan kesayangan secara spesifik berdasarkan faktor- faktor seperti usia, ras, sensitivitas, tahap kehidupan, dan jenis aktivitas yang dilakukan.

Fokus ini menekankan komitmen Royal Canin untuk meningkatkan kesehatan hewan kesayangan dan pentingnya nutrisi yang tepat dalam sepanjang hidup mereka, sejalan dengan kampanye Royal Canin tahun 2024, 'Health Is Worth It'.

Ridarrahim Nirwandar – Presiden Direktur Royal Canin Indonesia. (Dok. Royal Canin)

“Royal Canin berkomitmen untuk meningkatkan kesehatan dan kesejahteraan hewan kesayangan dan pemiliknya dengan menekankan pentingnya nutrisi yang tepat dan disesuaikan sejak fase Start of Life (SOL) atau awal kehidupan sampai dengan mereka tumbuh dewasa. Pemberian nutrisi yang tepat pada tahap kritis ini sangat penting untuk kesehatan dan kebahagiaan hewan kesayangan di masa mendatang, karena mereka membutuhkan kandungan energi dan protein yang lebih tinggi, nutrisi yang meningkatkan kekebalan tubuh, serta keseimbangan vitamin dan mineral yang tepat untuk mendukung pertumbuhan dan perkembangan yang optimal. Hal ini dapat membantu mereka untuk mencapai potensi maksimal dan menikmati hidup lebih lama dan sehat, sampai tahap usia dewasa dan lanjut usia. Melalui formula khusus kami, kami memastikan bahwa hewan kesayangan menerima dukungan penting yang mereka butuhkan untuk pertumbuhan yang optimal, menumbuhkan ikatan yang erat antara hewan kesayangan dan pemiliknya," jelas Presiden Direktur Royal Canin Indonesia, Ridarrahim Nirwandar.

Sejak didirikan pada tahun 1968, Royal Canin telah menjadi pelopor dalam nutrisi hewan kesayangan, menetapkan standar industri dengan pendekatan inovatif yang disesuaikan dengan berbagai kebutuhan kucing dan anjing. Perusahaan ini telah mengembangkan hampir 300 produk melalui penelitian global yang ketat dengan melibatkan ahli gizi, dokter hewan, dan ilmuwan.
 
Royal Canin juga menawarkan berbagai pilihan nutrisi khusus untuk mendukung hewan kesayangan sepanjang hidup mereka. Rangkaian "Start of Life" memenuhi kebutuhan unik anak kucing dan anjing selama tahap awal perkembangan mereka yang krusial.
 
Rangkaian "Feline Health Nutrition" memenuhi kebutuhan kucing secara khusus, seperti apakah mereka dikebiri atau tidak, tinggal di dalam atau luar ruangan. Adapun untuk anjing dewasa, rangkaian "Size Health Nutrition" menyediakan formula yang tepat dan sesuai dengan ukuran mereka, dari ras yang sangat kecil hingga sangat besar.
 
Seiring bertambahnya usia hewan kesayangan, Royal Canin mendukung kesehatan mereka dengan produk-produk seperti rangkaian "Feline Care Nutrition", yang ditujukan untuk mengatasi sensitivitas khusus pada kucing, dan rangkaian "Feline Breed Nutrition", yang menawarkan nutrisi khusus berdasarkan ras kucing.
 
Upaya terbaru Royal Canin Indonesia untuk mengedukasi pemilik hewan kesayangan juga tercermin pada kemasan produk yang ditampilkan dalam Bahasa Indonesia pada stiker yang tertera di produk. Stiker ini bertujuan untuk memberikan informasi tentang manfaat utama produk Royal Canin yang akan membantu pemilik hewan kesayangan agar dapat dengan mudah memilih produk yang tepat untuk hewan kesayangan mereka.
 
Dedikasi Royal Canin dalam mempromosikan kepemilikan hewan kesayangan yang bertanggung jawab ditunjukkan secara khusus pada rangkaian acara Pet in The City pada tahun 2024. Dalam kegiatan ini, Royal Canin menyoroti pentingnya peran nutrisi dalam mendukung kesehatan dan kesejahteraan kucing dan anjing, sekaligus menekankan misinya untuk mewujudkan "Dunia yang Lebih Baik untuk Hewan Kesayangan".
 
Pada Indonesia International Pet Expo (IIPE) 2024 mendatang, Royal Canin akan terus memberikan informasi penting tentang manfaat kepemilikan hewan kesayangan. Royal Canin akan menekankan bagaimana hewan kesayangan berkontribusi pada kehidupan pemiliknya dengan memberikan dukungan emosional, persahabatan, serta meningkatkan kualitas hidup.
 
Melalui inisiatif ini, Royal Canin bertujuan untuk menginspirasi lebih banyak adopsi hewan kesayangan dan menumbuhkan hubungan yang saling menguntungkan antara hewan kesayangan dan pemiliknya.
Indonesia International Pet Expo 2024. (Dok. Royal Canin)
 
Pengunjung mempunyai kesempatan untuk mendapatkan pengetahuan mendalam tentang kucing Persia, ras kucing yang paling digemari di Indonesia. Mereka dapat mengeksplorasi morfologi yang khas dan kebutuhan makanan khusus yang membuat kucing Persia begitu unik. Selain itu, pengunjung dapat terlibat dalam berbagai kegiatan menarik yang dirancang untuk meningkatkan pemahaman dan mempererat hubungan mereka dengan hewan kesayangan mereka, seperti:
  • The Royal Canin Treasure Hunt: Sebuah permainan interaktif yang memungkinkan pengunjung untuk berpartisipasi dalam semua kegiatan yang ditawarkan oleh Royal Canin selama acara berlangsung. Dengan mengumpulkan 4-6 stempel, mereka dapat memperoleh hadiah khusus dari Royal Canin.
  • Permainan 'Find The Right Nutrition': Aktivitas menyenangkan di mana pengunjung memilih nutrisi terbaik untuk hewan kesayangan mereka berdasarkan petunjuk dari stiker produk.
  • Konsultasi Dokter Hewan Gratis: Konsultasi dengan para ahli untuk memberikan saran yang lebih personal tentang nutrisi dan kesehatan hewan kesayangan khususnya terkait kesehatan kulit.
  • Talkshow: Diskusi yang dipimpin oleh pakar tentang berbagai topik terkait perawatan hewan kesayangan, dengan fokus pada fase awal kehidupan.
Selain mempromosikan nutrisi yang tepat, Royal Canin akan menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan pada acara tersebut. Pengunjung dapat mempelajari tentang inisiatif lokal untuk mengurangi jejak karbon mereka melalui kampanye #AyoDaurUlang.
 
"Investasi melalui nutrisi tepat sejak fase "Start of Life" memiliki efek positif pada kesehatan dan kebahagiaan hewan kesayangan selama hidup mereka," pungkas Nirwandar. "Dengan memahami dan memenuhi kebutuhan nutrisi spesifik mereka di setiap tahap kehidupan, pemilik hewan dapat memastikan hewan kesayangan mereka tumbuh dan mencapai potensi mereka secara maksimal. Royal Canin tetap berkomitmen untuk mendukung perjalanan ini, dengan menawarkan produk dan sumber daya khusus yang mendukung pemilik hewan kesayangan untuk membuat keputusan yang tepat."
Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel