1. Lifestyle
  2. Ketahui Arti Warna dari Sudut Pandang Dunia Psikologi
Lifestyle

Ketahui Arti Warna dari Sudut Pandang Dunia Psikologi

Ketahui Arti Warna dari Sudut Pandang Dunia Psikologi

Foto: Unsplash/Robert Katzki

Arti warna adalah salah satu informasi penting yang perlu untuk kamu ketahui jika ingin belajar lebih dalam lagi mengenai dunia psikologi. Semua warna yang ada di dunia ini merupakan sebuah elemen yang paling dominan dan menjadi aspek yang paling relatif dalam dunia desain dan kehidupan. Namun, jika kamu telusuri lagi mengenai arti beberapa warna yang ada di dunia ini, sebenarnya persepsi terhadap warna akan melibatkan respon psikologi dan fisiologi manusia.

Makna dari beberapa warna yang ada dapat menunjukkan kesan dan perasaan yang berbeda-beda. Kesan dan perasaan ini nantinya akan terlibat dalam proses sensasi dan persepsi yang kompleks, sehingga akan lebih menarik jika dipelajari lebih dalam lagi.

Arti warna dalam dunia psikologi

Sebuah warna bukan hanya memiliki perbedaan dari penampilannya saja, akan tetapi arti yang mereka pancarkan juga akan berbeda satu sama lain. Warna dipercaya dapat menyampaikan pesan untuk mempengaruhi perilaku seseorang, mempengaruhi penilaian yang estetis, serta dapat menentukan rasa suka seseorang pada suatu benda.

Semakin ingin tahu kan mengenai arti warna yang beragam? Berikut penjelasan lebih lengkapnya:

  • Merah

Warna merah adalah warna yang beraura kuat dan memiliki arti gairah serta energi yang kuat untuk menyuarakan keberlangsungan suatu tindakan tertentu. Jika dilihat dalam ilmu psikologi, warna merah akan memiliki arti keberanian, kekuatan dan energi, gairah untuk melakukan tindakan berani, serta melambangkan kegembiraan tidak terhingga.

  • Oranye

Arti dari warna oranye adalah kehangatan dan rasa semangat. Selain itu warna yang satu ini juga bisa dikatakan sebagai simbol petualangan, optimisme, percaya diri, serta kemampuan bersosialisasi. Karena warna oranye adalah perpaduan dari warna merah dan kuning, jadi warna ini juga memberikan efek yang sekuat warna merah dan sehangat warna kuning.

  • Kuning

Jika dilihat menurut ilmu psikologi yang sudah ada, warna kuning akan lebih menyiratkan perasaan bahagia, menyolok, namun juga menyatu, atau lebih tepatnya sangat merujuk kepada orang-orang yang extrovert. Warna kuning biasanya akan digunakan oleh seseorang yang memang ingin tampil atau diperhatikan oleh banyak orang.

  • Biru

Menurut ilmu psikologi, warna biru akan mampu merangsang pemikiran yang jernih serta dapat membantu menenangkan pikiran dan meningkatkan konsentrasi seseorang. Maka dari itulah, warna biru dipercaya sebagai simbol kekuatan dalam berkomunikasi antar individu masing-masing.

  • Hitam

Warna hitam ini adalah warna yang favorit disukai kebanyakan orang. Namun, apakah kamu sudah tahu bahwa warna hitam memiliki arti cuek dan apa adanya? Warna hitam biasanya digunakan oleh orang-orang yang cuek dengan keadaan di sekitarnya namun mereka nyaman dengan dirinya sendiri. Maka dari itu, warna hitam juga dapat diartikan sebagai warna jiwa muda.

  • Putih

Sangat berbeda dengan warna hitam yang lebih menyiratkan kegelapan dan kesuraman, warna putih memiliki kesan bersih, suci, ringan, dan juga terang. Bahkan, jika dilihat dari ilmu psikologi yang ada, warna putih juga memberikan kesan yang terbuka serta penuh kebebasan. Oleh karena itu, pakaian rumah sakit kerap kali menggunakan warna putih untuk seragam atau pakaian pasiennya.

Arti warna yang ada di atas bisa kamu pelajari dengan baik supaya kamu bisa lebih memahami perasaan dan pemikiran seseorang hanya dengan melihat dari warna apa yang mereka sukai. Nah, untuk diri kamu sendiri, warna apakah yang menjadi favoritmu ladies? Apakah arti dari warna yang kamu sukai sudah sesuai dengan kepribadian aslimu? 

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel