Ladiestory.id - The 1975 belum lama ini merilis single terbaru mereka dengan judul “Part of the Band”. Single tersebut dirilis pada 7 Juli 2022.
Tak hanya itu, rilisnya single “Part of the Band” rupanya menjadi pembuka untuk band indie asal Inggris itu untuk merilis albumnya pada 14 Oktober 2022 mendatang. Pengumuman tersebut disampaikan melalui Instagram resmi The 1975. Diketahui bahwa album yang akan datang ini diberi tajuk “Being Funny In A Foreign Language”.
“The 1975 - Being Funny In A Foreign Language. Dirilis pada 14 Oktober. Tersedia untuk pre-order dalam berbagai format sekarang,” tulis keterangan unggahan pada Minggu (10/7/2022).
Melalui unggahan tersebut juga, diumumkan bahwa kini album mereka telah tersedia untuk pre-order. Album The 1975 ini tersedia dalam berbagai format, yaitu CD, vinyl, kaset, dan bahkan bundle semua format dilengkapi dengan tanda tangan band tersebut.
Album “Being Funny In A Foreign Language” pun akan menjadi tanda bagi band yang digawangi oleh Matthew Healy, George Daniel, Adam Hann, dan Ross MacDonald itu untuk kembali aktif di dunia musik. Sebelumnya, aktivitas The 1975 sempat terpaksa berhenti akibat imbas dari Covid-19 pada 2020. Terakhir kali, mereka merilis album dengan tajuk “Notes On A Conditional Form” di tahun itu.
Sebelumnya, untuk album baru ini, penggemar sudah mendapatkan sedikit bocoran dari Japanese Breakfast, band rock indie asal Amerika Serikat. Melalui akun Twitter resmi mereka, Japanese Breakfast mengungkapkan, bahwa mereka turut berpartisipasi menyumbang suara dalam album “Being Funny In A Foreign Language”.
Selain kembali aktif dengan perilisan album baru ini, The 1975 juga akan menghadiri salah satu festival musik di Jepang, tepatnya di Tokyo dan Osaka. Festival tersebut adalah “Summer Sonic 2022” yang akan digelar pada Agustus 2022. Festival ini merupakan festival rock tersebesar di Jepang.