Ladiestory.id - Kabar duka datang dari keluarga serial "Si Doel Anak Sekolahan". Aminah Cendrakasih yang berperan sebagai Mak Nyak dalam serial tersebut dikabarkan meninggal dunia pada Rabu (21/12/2022) sekitar pukul 20.00 WIB di usia 84 tahun setelah 14 tahun melawan penyakit glukoma. Berita kepergian Aminah Cendrakasih ini telah dikonfirmasi oleh putrinya, Lala.
"Iya betul, (Ibu Aminah Cendrakasih) meninggal dunia," kata Lala, dikutip berbagai sumber, Kamis (22/12/2022).
Lala menyebutkan, jenazah sang Ibu akan dimakamkan hari ini Kamis (22/12/2022) di TPU Karet Bivak, Jakarta Pusat. Diketahui, Aminah Cendrakasih tutup usia ketika dirinya berada di rumah. Anak-anak dari Aminah Cendrakasih sedang berada di rumah ketika ia mengembuskan napas terakhirnya.
Berita meninggalnya pemeran Mak Nyak dalam serial "Si Doel Anak Sekolahan" ini juga disampaikan oleh Rano Karno melalui unggahan di media sosial Instagramnya.
"Innalillahi wainna ilaihi rojiun telah Wafat Mak Nyak (Aminah Cendrakasih).. Semoga Almarhumah diterima seluruh amal ibadahnya Dan diberikan tempat terbaik disisi Allah SWT Aaminn YRA," tulis Rano Karno dalam keterangan unggahannya, Rabu (21/12/2022).
Nama Aminah Cendrakasih dikenal khalayak atas perannya sebagai Mak Nyak dalam serial "Si Doel Anak Sekolahan" yang dibintangi dan disutradarai sendiri oleh Rano Karno. Dalam serial tersebut, Aminah Cendrakasih berperan sebagai ibunda dari Doel yang diperankan oleh Rano Karno. Hingga akhir hidupnya, perannya sebagai Mak Nyak masih sangat melekat dalam dirinya.
Artis kelahiran 29 Januari 1938 ini adalah salah satu nama besar dalam dunia perfilman Indonesia di era 50-an. Diketahui, Aminah Cendrakasih telah memerankan sebanyak 101 judul film sejak awal kariernya pada 1955 hingga 1989. Berkat pengabdiannya tersebut, Aminah Cendrakasih memperoleh penghargaan Kesetiaan Profesi Keartisan dari Dewan Film Nasional pada 1992.