1. Travel
  2. Keluar dari Zona Nyaman dengan Bekal 6 Manfaat Solo Traveling Ini!
Travel

Keluar dari Zona Nyaman dengan Bekal 6 Manfaat Solo Traveling Ini!

Keluar dari Zona Nyaman dengan Bekal 6 Manfaat Solo Traveling Ini!

Traveling kini menjadi salah satu kewajiban yang harus ada di dalam daftar me time wanita masa kini. Sebab, seiring berjalannya waktu, berbagai destinasi yang bisa memanjakan mata dengan pemandangannya yang super indah semakin banyak dan semakin mudah pula untuk dijangkau. Jika di zaman dulu kita harus menunggu kepastian jawaban dari teman-teman apakah mereka bisa memenuhi rencana traveling yang sudah ditentukan, maka di zaman kini kita tidak perlu menunggu terlalu lama jika ingin bepergian. Karena, kita bisa melancong sendirian dengan bekal informasi yang bisa kita dapatkan di internet atau modal keberanian untuk melakukan solo traveling. Untuk kamu yang masih ragu melakukan perjalanan sendirian, nih ada 6 manfaat solo traveling yang harus wanita tahu agar semakin tangguh!

1. Kamu akan menjadi pribadi yang tidak bergantung pada orang lain

Kamu akan jadi pribadi yang tidak bergantung pada orang lain
sumber: freepik.com

Ketika kamu bepergian hanya seorang diri, kamu akan terbiasa untuk tidak bergantung kepada orang lain dan cuma akan menggantungkan harapan kepada dirimu sendiri, Ladies. Dengan begitu, kamu pun akan menjadi pribadi yang lebih percaya diri dan percaya pula pada kemampuanmu sendiri. Kamu juga tak perlu menunggu bantuan orang lain untuk hal yang sebenarnya bisa kamu kerjakan sendiri.   

2. Dengan solo traveling kamu bisa menentukan waktu dan tujuan perjalananmu sendiri

Kamu bisa menentukan waktu dan tujuan perjalananmu sendiri
sumber: freepik.com

Jika kamu bepergian dengan segerombol teman, mau tak mau kamu harus mengikuti aturan atau rencana yang telah ditetapkan teman-temanmu atau yang menjadi leader selama perjalanan. Kamu pun terkadang harus melepas pergi keinginanmu melakukan aktivitas lain selama dalam perjalanan jika tak disetujui kelompok. Sementara, kalau kamu pergi sendirian, kamu bisa menentukan sendiri tempat mana yang akan kamu kunjungi dan kapan akan mengunjunginya, Ladies.

3. Kamu bisa bertemu dengan orang-orang baru dan membaca buku sesuka hati

Kamu bisa membaca buku sesuka hati dan mengobrol langsung dengan orang lokal
sumber: freepik.com

Solo traveling mengizinkan kamu untuk tidak melulu gabung dengan kelompok sebab kamu hanya berjalan sendirian. Bahkan di tengah keramaian pun kamu tetap bisa memutuskan segalanya seorang diri dan tak perlu memaksa diri untuk ikut mengobrol dengan kelompok. Waktu-waktu yang biasanya kamu gunakan untuk mengobrol dengan kelompok ketika bepergian bersama, bisa kamu gunakan untuk berkenalan dengan orang-orang baru dan penduduk lokal. Selain itu kamu juga bisa menggunakannya untuk membaca buku sesuka hati.

4. Solo traveling menjadikan kamu lebih mengenal dirimu sendiri

Kamu bisa mengenal dirimu sendiri lebih dekat
sumber: freepik.com

Kamu jadi bisa mengenal dirimu sendiri dengan lebih akrab selama menjalani solo traveling, sebab selama perjalanan kamu hanya berhubungan dengan dirimu sendiri tanpa adanya orang lain di dekatmu. Kamu pun akan menjadi pribadi yang lebih peka dan awas terhadap segala kemungkinan yang bisa terjadi selama perjalanan. Tentu, hal itu sangat baik untukmu lho, Ladies! Setelah kamu lebih mengenal dirimu sendiri, kamu akan dengan mudah mengetahui apa yang sebenarnya kamu butuhkan dan yang tidak kamu butuhkan.

5. Kamu akan terhindar dari perjalanan yang membuat stres

Kamu tidak akan mengalami stres selama perjalanan
sumber: freepik.com

Biasanya, ketika kita melakukan perjalanan bersama sekelompok orang, kita akan menjadi mudah stres akibat sulitnya menemukan suara yang sama ketika mengambil keputusan. Sebab, hal itu sama artinya dengan bertukar pendapat dengan sekelompok kepala yang tentunya punya pendapat yang berbeda-beda pula. Selain menghabiskan waktu, berdiskusi bersama orang-orang yang belum tentu memiliki kesukaan yang sama dengan kita tentu bisa menguras energi. Bisa jadi hal itu akan berujung pada kekesalan dan keresahan di otak hingga membuat stres.

6. Solo traveling menjadikanmu semakin produktif dan kreatif

Kamu akan menjadi lebih produktif dan kreatif
sumber: freepik.com

Selama menjalani traveling seorang diri, kamu bisa lebih menikmati perjalanan dan mengambil waktu-waktu kosong untuk berkreasi. Misalnya saja, kamu bisa menulis puisi, mengarang cerpen, menggambar, menggubah lirik lagu, atau memotret. Nah, ketika kembali ke rumah, kamu bisa memanfaatkan karya-karyamu itu untuk diunggah ke media sosial sebagai portofoliomu, Ladies.

Itulah 6 manfaat solo traveling yang harus kamu tahu. Kamu tak perlu takut untuk bepergian sendirian jika kamu sudah mengantongi beragam informasi yang bisa kamu dapatkan di internet. Jadi, kapan nih, kamu akan memulai solo traveling pertamamu?

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel