1. Entertainment
  2. Kang Daniel Comeback dan Rilis Teaser "The Story" pada 24 Mei 2022
Entertainment

Kang Daniel Comeback dan Rilis Teaser "The Story" pada 24 Mei 2022

Kang Daniel Comeback dan Rilis Teaser "The Story" pada 24 Mei 2022

Kang Daniel (Instagram.com/daniel.k.here)

Ladiestory.id - Kang Daniel yang merupakan seorang selebriti asal Korea Selatan akan merilis teaser "The Story" pertamanya untuk comeback pada Selasa, 24 Mei 2022. KONNECT Entertainment selaku agensi yang menaunginya hanya barus merilis video dengan durasi 1 menit 30 detik pada Senin, 2 Mei 2022 waktu Korea Selatan.

Di setiap adegannya, Kang Daniel berhasil meninggalkan kesan yang kuat. Ia juga tidak hanya tampil dengan satu konsep saja. Kang Daniel tampak sedang menulis surat dengan posisi duduk di sebuah ruangan. Selanjutnya, ia berubah ke tempat yang gelap dan dipenuhi dengan senjata tajam. Adegannya bahkan berganti begitu cepat.

Setelah itu, Kang Daniel tiba-tiba saja dikelilingi oleh tumpukan kertas ketika ia sedang mengenakan mesin tik. Penyanyi berusia 25 tahun ini terlihat memasang ekspresi serius selama video teaser berlangsung.

"Setiap cerita menginspirasi satu generasi," itulah keterangan yang dituliskan pada video teaser.

Pertama kali KONNECT Entertainment menyampaikan kabar terkait comeback Kang Daniel sebagai penyanyi solo terjadi pada Jumat, 22 April 2022. Kabar tersebut menjelaskan jika Kang Daniel akan merilis album baru pada bulan depan.

"Kang Daniel akan membuat comeback di industri musik pada bulan Mei," ujar sumber dari KONNECT Entertainment.

Usai menyelesaikan Color Trilogy tahun lalu dengan Yellow, ini adalah pertama kalinya Kang Daniel akan comeback. Terhitung sudah 13 bulan sejak mini album Yellow dirilis pada April tahun lalu. 

Selain menjadi penyanyi, Kang Daniel juga diketahui telah terjun ke dunia akting. Ia pertama kali menjalani debutnya pada Januari lalu dengan drama berjudul "Rookie Cops". Ia memerankan peran menjadi Wi Seunghyun yang merupakan seorang mahasiswa berprestasi yang tidak bisa melihat ketidakadilan.

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel