1. Lifestyle
  2. KAMA Cuisine & Libations: Restoran Pan-Asian Grill Baru di Jakarta yang Wajib Dikunjungi
Lifestyle

KAMA Cuisine & Libations: Restoran Pan-Asian Grill Baru di Jakarta yang Wajib Dikunjungi

KAMA Cuisine & Libations: Restoran Pan-Asian Grill Baru di Jakarta yang Wajib Dikunjungi

KAMA Cuisine & Libations Team. (Spesial)

Ladiestory.id - Destinasi kuliner di Jakarta bertambah ramai karena hadirnya sebuah restoran Pan-Asian Grill terbaru di kawasan Senopati, Jakarta Selatan, yaitu KAMA Cuisine & Libations. Restoran tersebut adalah proyek yang digagas oleh pasangan suami istri, Feisal Hamka dan Noi Aswari, yang juga dibantu oleh rekan-rekannya melalui sebuah perusahaan bernama RAYA.

“Saya dan suami adalah penjelajah, yang kerap berkeliling dunia demi mencari pengalaman kuliner yang berkesan. KAMA adalah rumah kedua bagi kami, tempat di mana kami dapat menjamu serta menghadirkan pengalaman kuliner terbaik bagi teman dan juga keluarga. Kecintaan kami akan kuliner menawan dan momen-momen berkesan berkumpul dalam satu harmoni di KAMA," ungkap Noi Aswari.

Nama KAMA sendiri diambil dari bahasa Sansekerta yang berarti keinginan, cinta, atau kesenangan. Nama tersebut dipilih untuk memberikan nyawa atas esensi KAMA dalam hal perjalanan hidup sehari-hari, makan, serta perayaan.

Kehadiran KAMA di tengah lanskap kuliner Jakarta yang dinamis menjanjikan pengalaman makan dan minum di tengah desain interior yang menarik.

Interior KAMA

Lantai satu KAMA. (Spesial)

Bangunan KAMA terdiri dari dua lantai. Lantai pertama berfungsi sebagai restoran yang bisa menampung sebanyak 57 orang. Sedangkan lantai kedua merupakan sebuah bar yang sanggup mengakomodasi sebanyak 59 pengunjung.

Desain interior KAMA merupakan kreasi Gondo & Jules, sebuah firma desain asal Jakarta. Desainnya memaksimalkan pencahayaan yang hangat berpadu dengan warna-warna api seperti biru dan merah. Perpaduan elemen desain ini menciptakan suasana yang modern.

Pada lantai dasar KAMA mengadopsi warna-warna dasar api dan kayu, seperti cokelat dan biru. Sedangkan di lantai dua, KAMA mengadopsi warna-warna merah yang serupa dengan warna api yang membara.

Lantai dua KAMA. (Spesial)

Saat melangkah masuk ke dalam KAMA, pengunjung akan disuguhkan dengan perpaduan kenyamanan dan kemewahan yang tiada tara. Interior yang elegan dihiasi dengan perabotan mewah dan pencahayaan lembut, menciptakan nuansa hangat yang mengingatkan pada api yang menyala.

Logo KAMA juga berupa bilah-bilah kayu yang disusun sedemikian rupa menggambarkan hubungan restoran ini dengan alam, arang, pegunungan, dan gunung berapi. Hal ini untuk menunjukkan kekayaan serta keragaman masakan dan cita rasa unggul yang menunggu para pemburu kuliner terbaik.

KAMA Pan-Asian Grill

Proses Memasak di KAMA. (Ladiestory.id / Aldeta Prasasti)

Tidak hanya interior yang menarik, KAMA juga memberikan pengalaman kuliner Pan-Asian yang unik, yang dititikberatkan pada teknik memasak dengan menggunakan pemanggang berbahan bakar kayu.

Dipimpin oleh Marsya Prihatin, KAMA berhasil menyuguhkan sederet menu-menu pan-asian yang unik. Background-nya yang merupakan lulusan dari Torrens University-William Blue College di Surry Hills, Australia, dengan jurusan Culinary Arts, membuat chef muda itu berhasil memadukan skill australian cooking-nya dengan asian food.

“Kalau dari background aku kan kayak australian cooking ya jadi kayak di-combined aja sama berbagai macam bumbu asian gitu biar lebih beda aja taste-nya,” ucap Marisya Prihatin.

Menu Short Ribs di KAMA. (Ladiestory.id / Aldeta Prasasti)

Sebelum KAMA, Marsya pernah mengasah keahliannya di sejumlah restoran di Sydney, Australia. Marsya jugalah sosok di balik menu makanan Pan-Asian yang unik di KAMA.

“Masaknya sih kita di-grill buat nambahin cita rasa sama ada aromanya. Kalau kita pakai kayu rambutan, untuk charcoal-nya (arang) kita pakai yang japanese jadi nambah aromatic makanan,” tandasnya.

KAMA Cuisine & Libations by RAYA beralamat di Jl. Suryo No. 23, Senopati, Jakarta Selatan, 12180. Restoran Pan-Asian Grill yang unik tersebut buka setiap Selasa hingga Minggu, pukul 18:00 sampai 22:00 WIB. 

Untuk informasi lebih lanjut, kamu bisa langsung cek ke media sosial Instagram resminya @kama.jkt.

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel