Ladiestory.id - Dalam sebuah hubungan pasti ada yang namanya pasang surut, terkadang bahagia namun tak jarang masalah datang. Inilah yang menjadi indahnya dalam menjalin hubungan. Namun bagi beberapa orang permasalahan juga dapat menjadi hambatan.
Ataupun beberapa pasangan menjalaninya dengan "lempeng" saja. Tak ada lika-liku dalam mengarungi hubungan tersebut. Tentu hal ini akan menjadi rasa bosan, terlebih jika sudah menjalin hubungan pernikahan.
Kalimat Sederhana agar Pasangan Bahagia
Oleh sebab itu, agar pasangan semakin bahagia dan hubungan langgeng, kamu harus memberikan sesuatu untuk dia. Tidak selalu barang mewah ataupun moment spesial. Namun lewat kalimat sederhana, kamu bisa membuat pasangan bahagia.
1. "Selamat Pagi" dan "Selamat Malam"
Kebiasaan mengutarakan kalimat sederhana ini akan membuat kalian berdua tahu bahwa pasangan adalah hal pertama dan terakhir di pikiran masing-masing. Bahkan ketika ada banyak hal yang memenuhi kepalamu sepanjang hari.
2. “Terima Kasih”
Simpel, tapi terkadang terlupakan. Kadang kamu akan lebih mudah melihat kekurangan pasangan, ketimbang kelebihan yang dia miliki.
Coba, deh, lebih sering menunjukkan rasa bersyukur dengan lebih sering mengucapkan kalimat sederhana “terima kasih” kepada pasangan. Ucapan ini akan membuat pasangan merasa dihargai olehmu. Jadi coba dibiasakan, ya.
3. "Tolong"
Secara umum, kalimat sederhana ini menunjukkan kesopanan seorang terhadap yang lain. Dalam hubungan asmara, kata-kata ini bisa kamu jadikan cara untuk meminta sesuatu tanpa terlihat kasar dan menuntut. Selain itu, kalimat ini bisa kamu pakai untuk membujuk dengan perasaan kasih sayang.
4. "Maaf"
Sangat penting bagi pasangan untuk mengakui kesalahan yang mereka buat dalam suatu hubungan. Hal ini juga bersikap dewasa dan cukup rendah hati untuk meminta maaf kepada pasangan mereka. Tetapi, jangan katakan itu hanya untuk membuat pasangan kamu berhenti kesal.
5. "Aku Cinta Kamu"
Kalimat ini juga merupakan kalimat sederhana yang sering kali dilupakan begitu masuk ke dalam pernikahan. Tidak ada salahnya kamu menyudahi pembicaraan di telepon dengan mengucapkan “aku cinta kamu”.
Atau sesekali mengirimnya pesan singkat dengan kalimat tersebut saat dia bekerja. Kebiasaan kecil seperti ini bisa makin merekatkan hubunganmu sebagai pasangan.
6. "Kamu Luar Biasa"
Kalimat sederhana pujian semacam ini memang selalu berhasil memperkuat hubungan percintaan, asal diberikan secara tulus dan jujur. Kamu bisa memuji penampilannya, pekerjaannya, atau apa saja yang dia lakukan untuk meningkatkan rasa percaya diri.
7. “Bagaimana Menurutmu?"
Suatu hubungan terutama dalam pernikahan adalah suatu hal yang penting untuk meminta pendapat pasangan. Jadi jangan pernah lupa untuk menyertakan pasangan dalam proses pengambilan keputusan dan mempertimbangkan pendapat mereka.
Kalian berada di tim ini bersama-sama dan ini menunjukkan bahwa pasangan berperan penting dalam hidupmu.
8. "Kita Akan Baik-baik Saja"
Tak ada hubungan yang berjalan mulus tanpa masalah. Akan ada selalu kerikil-kerikil yang mengiringi perjalanan hubungan kalian.
Saat masalah menghadang, kamu bisa mengucapkan kalimat, “kita akan baik-baik saja”, untuk saling menguatkan diri. Hindari kalimat menyalahkan, seperti “aku bilang juga apa” yang justru membuat suasana makin keruh.
9. "Kamu Bisa Melakukannya"
Bukan cuma pujian, motivasi dan dukungan dari pasangan adalah hal terbaik yang bisa meningkatkan rasa percaya diri. Hal ini juga menjadi bentuk perhatian pada pasangan. So, berikan selamat jika mereka berhasil, tapi jangan lupa beri motivasi dan dukungan jika mereka gagal.
10. "Aku merindukanmu"
Saat berada di tempat yang jauh, pasti akan sangat menyenangkan jika memiliki seseorang yang dirindukan. Pasangan tidak akan pernah merasa dilupakan atau ditinggalkan, karena mereka tahu kamu selalu memikirkannya dengan mengatakan betapa dirimu merindukan mereka.
Inilah 10 kalimat sederhana yang bisa bikin pasanganmu bahagia. Semoga lewat kalimat ini hubungan kalian langgeng ya!