1. Lifestyle
  2. 7 K-drama dan Serial Netflix yang Tayang September 2022, Ada Little Women
Lifestyle

7 K-drama dan Serial Netflix yang Tayang September 2022, Ada Little Women

7 K-drama dan Serial Netflix yang Tayang September 2022, Ada Little Women

Little Women. (Special)

Ladiestory.id - Netflix, platform streaming untuk menonton tayangan dari berbagai negara, telah membagikan daftar serial dan drama Korea yang akan memeriahkan September 2022. Ada beberapa genre yang akan mengudara pada bulan depan, mulai dari misteri hingga thriller.

Berikut deretan K-drama dan serial Netflix yang akan tayang pada September 2022.

Little Women

Little Women. (Soompi)

Drama Korea “Little Women” akan tayang pada 3 September. Drama ini bercerita tentang tiga saudara perempuan, yang hanya bisa mengandalkan satu sama lain dan tak pernah memiliki cukup uang. Mereka terjerat dalam konspirasi yang melibatkan orang kaya dan berkuasa.

Narco-Saints

Narco-Saints. (Special)

Selain “Little Women”, Netflix juga menyuguhkan drama Korea bertajuk “Narco-Saints”. Drama bergenre thriller ini akan tayang pada 9 September.

Narco-Saints” mengisahkan tentang seorang pengusaha biasa yang bergabung dengan misi rahasia pemerintah untuk menangkap gembong narkoba asal Korea, yang beroperasi di Amerika Selatan. Kabarnya, drama ini diangkat berdasarkan kisah nyata.

Devil in Ohio 

Devil in Ohio. (Special)

Serial ini dibintangi oleh Emily Deschanel, Sam Jaeger, dan Gerardo Celasco. Siap tayang pada 2 September, serial “Devil in Ohio” berfokus pada kehidupan seorang psikiater yang terancam bahaya, setelah menampung gadis yang kabur dari sebuah kultus misterius.

Thai Cave Rescue

Thai Cave Rescue. (Special)

“Thai Cave Rescue” dijadwalkan tayang pada 22 September. Serial Thailand ini dibintangi oleh Papangkorn Lerkchaleampote, Pratya Patong, dan Songpon Kantawong.

Serial ini terinspirasi dari kisah nyata. “Thai Cave Rescue” bercerita tentang tim sepak bola remaja Thailand dan asisten pelatih mereka yang terjebak di dalam Gua Tham Luang.

Cobra Kai: Season 5

Cobra Kai: Season 5. (Special)

Serial yang dibintangi oleh Ralph Macchio, William Zabka, Xolo Maridueña ini akan tayang pada 9 September. Singkat cerita, serial ini bercerita saat Terry membawa Cobra Kai masuk ke rezim baru, Daniel, Johnny, dan seorang teman lama berkolaborasi untuk menghadapi perselisihan di luar arena.

Fate: The Winx Saga: Season 2

Fate: The Winx Saga: Season 2. (Special)

Serial ini siap tayang pada 16 September. Pada musim kedua ini murid-murid Alfea harus melindungi Solaria dari sejumlah musuh tangguh yang mungkin sudah ada di dalam sekolah. Sementara Bloom berjuang untuk mengendalikan kekuatannya.

Dynasty: Season 5

Dynasty Season 5. (Special)

“Dynasty: Season 5” akan tayang pada 24 September. Diperankan oleh Elizabeth Gillies, Grant Show, dan  Rafael De La Fuente, musim ini akan menceritakan pertarungan kekuasaan, persaingan sengit antara saudara, hingga sabotase tanpa henti akan mengisi hidup keluarga Colby dan Carrington.

Selain itu, Netflix juga menghadirkan serial “Love Is Blind: After the Altar: Season 2” dan “Inside the World’s Toughest Prisons: Season 6”. Masing-masing serial dijadwalkan tayang pada 16 dan 28 September.

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel