1. Fashion
  2. Buat Tampilan Makin Modis, 5 Jenis Tas yang Wajib Perempuan Punya
Fashion

Buat Tampilan Makin Modis, 5 Jenis Tas yang Wajib Perempuan Punya

Buat Tampilan Makin Modis, 5 Jenis Tas yang Wajib Perempuan Punya

Ilustrasi backpack. (Special)

Ladiestory.id - Tas merupakan barang fungsional yang juga dapat mendukung penampilan fashion seseorang.  Untuk itu, banyak perempuan mengoleksi beberapa tas yang dapat membuat mereka tampil makin kece dan modis.

Tak perlu koleksi semua jenis tas yang ada di pasaran, Ladiestory.id telah merangkum beberapa jenis tas yang wajib dimiliki agar tampilan makin modis.

1. Backpack

Ilustrasi backpack. (Special)

Backpack atau tas punggung memang identik dengan anak sekolah, sebab dapat memuat banyak barang dan memiliki model yang simpel. Seiring dengan berkembangnya zaman, kini backpack hadir dengan berbagai variasi model, ukuran, dan warna.

Pilihlah backpack dengan model simpel dan ukuran sesuai kebutuhan. Selain itu, warna gelap sebaiknya diutamakan agar mudah dipadukan dengan busana yang Kamu kenakan.

2. Tote Bag

Ilustrasi tote bag. (Special)

Jika Kamu mencari tas yang bisa memuat banyak barang, tote bag menjadi solusi tepat. Selain praktis, kini tote bag juga memiliki variasi menarik, seperti gambar atau tambahan akesori. 

Jenis tas ini biasanya terbuat dari bahan kanvas, sehingga cukup kuat untuk membawa barang berat. Tote bag juga ringan dan tidak memakan banyak tempat saat disimpan.

3. Handbag

Ilustrasi handbag. (Special)

Kamu mungkin sudah familier dengan jenis tas ini. Ya, handbag merupakan tas yang biasanya memiliki desain yang kecil. Biasanya, handbag hanya mampu menampung ponsel, dompet, dan barang-barang yang tak terlalu besar.

Tas jenis ini cocok Kamu gunakan saat menghadiri acara yang tidak perlu membawa barang yang banyak. Handbag juga memiliki model dan desain yang bervariasi tapi mampu membuat tampilanmu makin terlihat anggun.

4. Clutch

Ilustrasi clutch. (Special)

Clutch biasanya berbentuk mirip dompet dan tersedia dalam berbagai ukuran. Tas ini cocok dikenakan untuk menghadiri acara resmi dan formal.

Tas jenis ini perlu digenggam layaknya dompet saat digunakan. Pilihlah clutch dengan desain dan warna netral agar mudah dipadukan dengan busana yang dikenakan.

5. Sling Bag

Ilustrasi sling bag. (Special)

Tas jenis ini menjadi salah satu favorit kaum perempuan, sebab memiliki bentuk yang modis dan membuat tampilan makin fashionable. Biasanya bentuk tas ini cenderung kecil yang muat untuk benda dengan ukuran tak terlalu besar, seperti ponsel dan dompet.

Sama seperti namanya, tas ini dipakai dengan cara diselempangkan pada bahu. Dengan desain yang tepat, tas ini juga dapat Kamu gunakan untuk menghadiri acara formal, lho.

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel