1. Fashion
  2. Inspirasi Mix and Match Celana Corduroy, Sempat Hit di Tahun 90an
Fashion

Inspirasi Mix and Match Celana Corduroy, Sempat Hit di Tahun 90an

Inspirasi Mix and Match Celana Corduroy, Sempat Hit di Tahun 90an

Ilustrasi outfit celana corduroy. (Special)

Ladiestory.id - Celana corduroy adalah celana yang terbuat dari kain corduroy. Celana ini populer di tahun 1980-1990an.

Ciri celana corduroy adalah tekstur salurnya yang khas. Kini, seiring dengan perputaran tren, celana corduroy pun kembali dilirik oleh para pencinta fashion. Bahkan dengan padu-padan yang tepat, celana corduroy pun juga bisa tampil kekinian dan modis.

Inspirasi Mix and Match Celana Corduroy 

Buat Kamu yang lagi cari inspirasi padu-padan celana corduroy, simak dulu nih inspirasi mix-and-match celana corduroy ini!

Corduroy high-waisted pants with broken white sweatshirt

Ilustrasi outfit celana corduroy. (Special)

Perpaduan sweatshirt dan celana corduroy bisa jadi pilihan buat Kamu yang pengen tampil stylish tapi nggak mau ribet. Biar makin fashionable, pakailah sepatu boots hitam and you’re good to go!

Crop top with corduroy

Ilustrasi outfit celana corduroy. (Special)

Untuk meningkatkan gaya kasualmu, Kamu bisa pilih atasan crop top dengan gambar di bagian depannya. Sedangkan untuk celananya, pilih celana corduroy berjenis wide leg agar penampilanmu tampak seimbang. Sempurnakan gaya kasualmu dengan sneakers dan shoulder bag warna cokelat!

Corduroy pants with blazer top

Ilustrasi outfit celana corduroy. (Special)

Kombinasi blazer dan celana corduroy adalah outfit terbaik yang bisa Kamu pakai ke kantor. Kunci dari tampilan ini adalah blazer yang memiliki motif seperti plaids. Pilih sepatu yang membuatmu tampak profesional sekaligus bergaya seperti leather boots.

Kamu pun bisa menambahkan aksesori berupa kalung, scarf, kacamata hitam, dan sling bag. Kini Kamu pun siap menjadi pusat perhatian!

Color block crop top with corduroy pants

Gaya ini memang terlihat simpel, tapi detail color block pada crop top-nya sukses mencuri perhatian. Aksen color block pada crop top serasi dengan celana corduroy cokelat yang dikenakan. Agar outfit Kamu makin kece, tambahkan aksesori berupa animal-print sling bag.

Band t-shirt and corduroy

Pemakaian t-shirt band ternyata tidak selalu identik dengan ripped jeans, lho. Kamu pun bisa mengombinasikan t-shirt band dengan celana corduroy berwarna cerah untuk kesan kasual yang lebih sophisticated. Jangan lupa juga kenakan sepatu boots untuk mendapatkan kesan boyish dan rock-and-roll pada gayamu.

Corduroy pants and monochrome outfit

Gaya monokrom sepertinya tak pernah gagal untuk menciptakan look yang effortlessly stylish! Gaya monokrom juga direkomendasikan untuk Kamu yang sedang terburu-buru namun harus tetap tampil prima.

Salah satu gaya yang bisa Kamu sontek adalah menggunakan konsep monokrom, dengan memadukan kemeja dan corduroy pants berwarna terracotta yang senada. Cara pemakaian kemeja yang tak biasa dapat membuat tampilanmu semakin menarik.

Striped top and red corduroy pants

Ilustrasi outfit celana corduroy. (Special)

Celana corduroy memang fleksibel untuk dipadukan dengan semua jenis atasan, termasuk atasan lengan panjang. Pilih atasan motif stripe dengan warna-warna yang hangat seperti oranye dan merah. Kemudian, padukan dengan celana corduroy jenis cut-bray warna merah yang senada dengan atasannya. Jangan lupa tambahkan aksesori berupa tinted sunglasses warna merah untuk menyemarakkan outfit Kamu!

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel