1. Lifestyle
  2. Inspirasi Ide Kreatif Membuat Kamar Menjadi Aesthetic Seperti di Film-Film
Lifestyle

Inspirasi Ide Kreatif Membuat Kamar Menjadi Aesthetic Seperti di Film-Film

Inspirasi Ide Kreatif Membuat Kamar Menjadi Aesthetic Seperti di Film-Film

Kamar Aesthetic (Instagram.com/zerofourstuff)

Ladiestory.id - Kamar adalah tempat privasi yang dibutuhkan saat tidak ingin bersama orang lain. Oleh karenanya, mendekor kamar dengan aesthetic akan membuat Kamu merasa nyaman. Ingin miliki kamar easthetic dengan budget yang sesuai, berikut caranya. 

Kamar Aesthetic Seperti di Film

Nah, untuk Kamu yang menginginkan kamar aesthetic seperti di film-film, ikuti langkah berikut ini.

1. Dekorasi Kamar dengan Kolase Foto

Kolase foto (Instagram.com/pigura_deframe)

Langkah pertama yaitu dengan cara mendekorasi kamar memakai kolase foto. Kamu bisa menyusun beberapa foto pribadi atau dengan keluarga, teman, sahabat dan juga pacar sesuai selera dan se-estetis mungkin sebagai hiasan kamar.

Kamu tidak perlu menambahkan hiasan lain untuk menjadikan kamar kamu menjadi cantik. Hanya dengan kolase foto saja akan menjadikan kamar indah dan nyaman sehinga Kamu dapat bernostalgia mengingat semua kenangan sewaktu foto tersebut diambil.

2. Cat Dinding kamar anda dengan Warna Cokelat

Dinding cat warna coklat (Instagram.com/grahawallpaper)

Cara lainnya yaitu dengan mengganti warna cat kamar. Kamu bisa memilih warna kesukaanmu, seperti mengkombinasikan cat warna coklat dengan beberapa furnitur kayu dengan warna seirama. Selain itu, lebih mudah lagi jika dinding kamar menggunakan wallpaper coklat untuk menambah kesan aesthetic.

Kamu pun dapat menambahkan sejumlah dekorasi dinding, seperti jam dan lukisan. Namun usahakan jangan terlalu ramai guna tetap menjaga nuansa aesthetic yang sederhana.

3. Tambahkan Lighting dengan Lampu Hias Kekinian

Lampu Hias kamar (Instagram.com/visweetsouvenir)

 

Untuk penggemar Korea tentu sudah tidak asing dengan kamar ala Drama Korea. Kamar ala Korea umumnya kerap memanfaatkan natural lighting agar tampak cantik dan warm. Selain natural lighting lighting, lampu meja hias juga akan mempercantik kamarmu. Namun, usahakan pilih warna lmpu yang nyaman untuk matamu ya.

Lampu hias bisa Kamu dapatkan di berbagai tempat atau online shop. Jangan khawatir, Kamu tidak perlu merogoh uang banyak karena harganya juga ramah di kantong.

4. Membuat Kreasi di Kamar dengan Selotip

Jika cat pada dinding kamar hanya polos atau monoton, Kamu bisa mencoba berkreasi dengan bermodal selotip saja. Dekor kamar dengan selotip yang membentang sesuai pola yang Kamu kehendaki. Selain hemat, kamar yang tadinya terlihat membosankan akan menjadi tampak lebih aesthetic.

Intinya, jangan terburu-buru dalam mengambil keputusan membeli barang guna mendekor kamar. Lihat dahulu sekeliling jika ada barang di rumah yang bisa digunakan untuk menambah dekor kamar. Akan menguntungkan jika Kamu tidak perlu mengeluarkan uang untuk menjadikan kamarmu lebih aesthetic.

5. Dekorasi Kamar dengan Tanaman Hias

Dekor Tanaman Hias (Instagram.com/snapyofficial)

 

Siapa sangka jika tanaman hias bisa menjadikan kamar menjadi lebih aesthetic? Kamu bisa menambahkan beberapa tanaman hias di dalam kamar dengan disusun rapi di dinding kamar atau meja.

Dekorasi ini cocok untuk kamar yang memiliki jendela sebagai jalan masuknya cahaya sinar matahari dengan baik. Akan lebih menawan lagi jika warna cat dinding kamarmu berwarna cerah atau polos putih. 

Tips mendekor kamar dengan tanaman hias yaitu dengan menyeleksi terlebih dahulu mana saja tanaman yang dapat Kamu tempatkan dalam kamar. Pilih tanaman yang sederhana agar perawatan yang dibutuhkan juga mudah.

Kamu juga bisa menambah beberapa kolase foto di dinding dan lampu tidur yang bertema alam agar nuansa yang didapat lebih aesthetic.

Sudah siap membuat kamarmu menjadi aesthetic?

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel