Masih bekerja dari rumah? Dan kantong mata semakin besar karena beberapa hari belakangan kamu sulit tidur akibat terlalu cemas? Alhasil, kantong mata muncul dengan hebohnya. Padahal hari ini ada jadwal video conference dengan rekan kerja! Untuk membuat tetap percaya diri, manfaatkan concealer. Yep, concealer merupakan produk kecantikan yang digunakan untuk memberikan highlight pada bagian wajah seperti area bawah mata, tulang hidung, cupid bone hingga dagu. Hal tersebut bertujuan agar kulit wajah tampak merata, halus dan bersih. Yuk, cek daftar concealer yang ampuh menutupi kantong mata di bawah ini.
Klara Eye Boost Concealer
Pencerah mata instan! Eye Boost adalah color correcting, eye brightening concealer yang dirancang untuk menghilangkan lingkaran hitam dan menonjolkan wajah. Eye Boost juga dapat digunakan di seluruh wajah untuk menyamarkan garis halus dan memperbaiki ketidaksempurnaan wajah. Formula yang lembut dan ringan ini memiliki cakupan maksimum dan tahan lama. Tersedia dalam 2 warna pink dan beige.
Innisfree Mineral Stick Concealer
Produk kecantikan yang berasal dari negeri Korea ini berguna untuk menutupi noda pada kulit secara lembut, sehingga menciptakan kulit menjadi lebih alami dan sehat. Di samping itu, concealer dari Innisfree sendiri memiliki tekstur yang mudah menempel saat diaplikasikan, menjadikan kulit wajah terlihat indah. Concealer dengan bentuk stick ini dibuat dengan melting butter dan mineral air laut lava Jeju, yang mana akan membuat kulit tetap terasa nyaman dan lembap sepanjang hari. Selain itu, Innisfree Mineral Stick Concealer juga tersedia dalam pilihan warna yang dapat kamu sesuaikan dengan warna kulit kamu.
Tarte Shape Tape Contour Concealer
Tarte Shape Tape Contour Concealer merupakan concealer yang akan melengkapi kebutuhan makeup kamu dalam satu kemasan. Formula yang menghidrasi dan tahan lama memberikan jangkauan alami dan cerah di semua jenis kulit, sehingga kamu dapat langsung mencerahkan dan menutupi noda di wajah kamu. Terdapat kandungan Amazonian clay, mango seed dan shea butters yang membuat concealer kaya nutrisi yang alami ini dapat membantu meningkatkan elastisitas dan kecerahan pada kulit.
The Saem SPF 28 PA++ Cover Perfection Tip Concealer
The Saem SPF 28 PA++ Cover Perfection Tip Concealer adalah concealer crease resistant dengan tekstur liquid yang lembut. Formulanya tahan lama dan dapat menutupi lingkaran gelap di bawah mata, kulit kemerahan, dan ketidaksempurnaan pada kulit. Memberikan hasil sempurna, terlihat alami, menutupi warna kulit tidak rata, menutupi flek hitam, dan meminimalisir kerutan di sekitar mata.
NARS Soft Matte Complete Concealer
Concealer dari Nars ini berfungsi untuk menyembunyikan lingkaran hitam, kemerahan, perubahan warna, hiperpigmentasi, noda, dan jerawat dengan light diffusing effect yang menghilangkan masalah tersebut dan menghaluskan kulit. Dapat membuat kulit menjadi lembut dan halus berkat kandungan collagen boosting peptides, hyaluronic acid, dan cocktail pelindung vitamin A, C, dan E, yang akan membuat kulit terlihat tetap natural.
Selain jenis yang beragam, concealer juga memiliki banyak warna. Ya, bukan hanya warna yang menyerupai kulit, tapi juga warna hijau, kuning, oranye, pink, putih, dan ungu yang bisa digunakan sesuai dengan permasalahan kulit wajah. Caranya mudah: pilih concealer dengan warna hijau untuk warna kulit kemerahan, dan peach untuk warna kulit kehitaman. Lalu, tutupi dengan concealer warna senada dengan kulit sehingga membuat penampilan makeup terlihat sempurna.
Sumber foto utama: Shutterstock.com