Lilac atau yang kita tahu sebagai warna ungu muda sendiri berasal dari tumbuhan bernama syringa vulgaris (lilac atau common lilac).
Syringa vulgaris merupakan sebuah spesies tumbuhan berbunga dalam keluarga zaitun Oleaceae, dan berasal dari Semenanjung Balkan, dimana tumbuhan tersebut tumbuh di perbukitan berbatu.
Spesies tersebut banyak ditanam untuk dijadikan hiasan dan telah dibawa ke belahan Eropa lainnya (termasuk Britania Raya, Prancis, Jerman, dan Italia), serta sebagian besar Amerika Utara.
Warna lilac umumnya memberikan kesan yang feminin serta lembut pada penampilan keseluruhan seseorang. Pengaplikasian busana muslimah yang terkesan monoton dapat terlihat modis dengan hanya mengenakan aksesori bahkan pilihan model hijab berwarna lilac.
Biasanya untuk hijabers, warna lilac yang tersemat pada sebuah pakaian konsepnya polos sehingga tidak perlu bermain dengan banyak motif.
Di bawah ini kami akan memberikan saran hijab yang cocok dengan pakaian berwarna lilac.
-
Putih
Untuk look yang lebih mengarah ke formal dan menawan, Anda dapat mencoba menggunakan pakaian lilac dengan koleksi hijab berwarna putih. Supaya tidak terkesan monoton, sebaiknya Anda mencoba menggunakan hijab motif berwarna putih.
-
Biru Dongker
Navy atau yang kita kenal dengan biru dongker adalah salah satu jenis biru dengan tone yang lebih gelap, bahkan hampir menyerupai hitam. Oleh sebab itu, hijab biru dongker dapat menjadi pasangan yang bagus untuk baju lilac. Keduanya memiliki perbedaan warna yang mencolok sehingga jika dipadukan dapat saling melengkapi satu sama lain.
-
Biru Muda
Pilihan warna yang bold and cold, Anda dapat memilih untuk mengenakan hijab warna biru muda. Hijab biru muda dengan sentuhan warna pastel ini tepat untuk mix and match gaya lilac yang kasual.
-
Abu-abu
Abu-abu adalah satu warna yang tergolong netral seperti hitam dan putih adalah abu-abu. Oleh sebab itu, hijab berwarna abu-abu juga dapat kalian padukan dengan baju lilac, lho. Perpaduan ini sangat cocok untuk kalian yang tidak suka tampil terlalu mencolok namun masih ingin terlihat berwarna.
-
Cream
Aplikasikan koleksi baju warna lilac favoritmu dengan hijab warna cream. Selain dapat membuat wajah Anda terlihat lebih cerah, jilbab warna cream juga sangat cocok jika dikombinasikan dengan lilac outfit. Pengaplikasian gaya ini sangat pas untuk chic look.
-
Dusty Pink
Warna yang satu ini memiliki karakter hampir sama dengan lilac adalah dusty pink. Tetapi, hal ini bukan berarti keduanya tidak cocok dipadukan ya. Kalian dapat memadukan hijab dusty pink dengan baju lilac, terutama bagi yang suka berpenampilan feminim namun tidak terlalu mencolok.
-
Lilac
Anda juga bisa memadukan warna lilac dengan warna yang senada. Perpaduan keduanya sangat cocok bagi Anda yang kurang suka mengenakan baju dengan berkarakter lembut ini. Baju dan hijab yang senada ini bisa dijadikan pilihan alternatif juga untuk kalian yang suka dengan warna lembut.
Warna warna hijab di atas adalah warna yang cocok untuk disandingkan dengan warna lilac.