1. Lifestyle
  2. HOME: Pesan Penuh Cinta Dari Rendy Pandugo
Lifestyle

HOME: Pesan Penuh Cinta Dari Rendy Pandugo

HOME: Pesan Penuh Cinta Dari Rendy Pandugo

Kembalinya Rendy Pandugo ke musik bulan Oktober ini ditandai dengan dirilisnya satu single berjudul Home. Secara eksklusif, Rendy bercerita ke Ladiestory tentang lagu yang terinspirasi dari orang tercinta di rumah ini.

Ingin dengar single Home? Langsung klik video liriknya di sini.  Atau bisa juga streaming via Spotify dan masukin ke lagu favorit kamu. 

Petikan gitar mewarnai sepanjang lagu Home yang dirilis Rendy Pandugo tanggal 9 Oktober lalu. Lagu Home ini adalah kolaborasi Rendy bersama label musik barunya, Wonderland Records, bersama rumah perhiasan Frank and co. yang salah satu produk unggulannya adalah cincin tunangan berlian dan cincin kawin berlian ini.

“Frank and co. dan Rendy Pandugo punya visi yang sama soal cara mengapresiasi perasaan cinta. Ini yang membuat kami memutuskan untuk berjalan bersama,” ujar Petronella Soan, Chief Marketing Officer dari Central Mega Kencana yang menjadi induk dari Frank and co. Kolaborasi keduanya ini tertuang dalam kampanye #InTheNameofLove

“Gue come back karena sudah waktunya kembali ke musik. Kami (Rendy Pandugo dan Frank and co., red) punya pesan sama yang mau disampaikan ke khalayak ramai, jadi kolaborasi, deh. Simple,” kata Rendy Pandugo.

 

Home, Cinta dan Cincin

Seperti judulnya, lagu Home bercerita tentang kerinduan Rendy terhadap rumah. Lagu ini terinspirasi dari cerita sebenarnya yaitu kejadian di tahun 2018 yang membuatnya sangat merindukan rumah.

“Ini true story dari yang gue alamin sendiri, bukan dibuat-buat. Awalnya judulnya Her tapi terasa kurang luas, jadi diganti Home. Lagu ini merepresentasikan keadaan gue saat itu,” ujar Rendy.

Meski sudah dua tahun berlalu, secara makna, Home tetap terasa kontekstual sampai hari ini. Rumah buat Rendy nggak terbatas bangunan. Maknanya bisa keluarga dan orang-orang tercinta, bisa juga berupa cincin kawin yang jadi simbol ikatan pernikahannya dengan sang istri, Mia Sesaria.

“Cincin kawin adalah simbol ikatan yang selalu lo ingat dan lo bawa ke mana-mana,” sambungnya lagi.

 

Pentingnya Komitmen

Soal komitmen memang hal yang serius buat Rendy. Setelah 10 tahun saling kenal. Rendy menikah dengan istri di tahun 2012. Sampai akhirnya anak perempuan mereka lahir dan kini menginjak usia 3 tahun. Dan bicara soal komitmen, tentunya cincin kawin bukan yang pertama. Saat tunangan, cincin juga tidak kalah pentingnya berperan jadi simbol awal komitmen.

“Cincin tunangan itu penting juga karena jadi awal komitmen sampai tiba saatnya lo berkomitmen yang lebih serius lagi (yaitu pernikahan, red.),” katanya.

Home jadi terasa lebih relevan di tengah pandemi seperti sekarang ini. Sebagian besar dari kita harus menghabiskan waktu di rumah. Menurut Rendy, ia paham dengan orang-orang yang terkesan mengeluh dengan tahun 2020 yang sangat menantang ini, tapi pada akhirnya, inilah kesempatan untuk kita menikmati waktu bersama keluarga di rumah.

“Just enjoy your time with family. Justru di saat-saat seperti ini bisa menikmati waktu bersama mereka, jadi ya nikmati aja!” tutupnya.

Tungguin curhat lebih dalam Rendy Pandugo soal lagu Home ini!

 

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel