Ladiestory.id - Memilih pasangan bukanlah hal yang dapat dilakukan secara sembarangan meskipun Kamu sudah didesak oleh umur. Salah dalam memilih pacar saja sangat terasa perbedaanya, bagaimana jika salah dalam memilih istri atau suami? Maka Kamu hanya memiliki dua pilihan, yaitu bertahan atau bercerai.
Janganlah terburu-buru dalam mencari pasangan untuk mengejar status belaka atau sekadar demi memuaskan harapan orang-orang di sekitarmu yang ingin Kamu segera memiliki pacar atau menikah. Sebagai pertimbangan untuk nantinya, Kamu perlu memperhatikan lima hal penting di bawah ini saat akan menjalin hubungan.
Sosok yang Suka Tebar Pesona atau Bukan
Mau sekuat apapun, Kamu hanyalah manusia biasa yang bisa merasakan sakit hati. Jadi, jangan tahan rasa sakitmu ketika melihatnya tebar pesona kepada orang lain. Entah dia tipe orang yang cenderung suka berselingkuh ataupun memang hanya sekadar tebar pesona, Kamu akan dibuat kesulitan dalam memberi garis batas yang jelas dalam hubungan kalian nantinya.
Pastinya dia tidak akan secara gamblang mengakui sikapnya yang tebar pesona di mana itu bertujuan untuk memikat lawan jenis. Akan tetapi, bukankah hal ini bisa disebut sebagai perselingkuhan jika dia memang berniat untuk membuat orang lain tertarik dengan tebar pesona yang dilakukannya?
Pengkritik Penampilan
Awalnya mungkin Kamu akan terdorong untuk lebih menjaga penampilan ketika dia memberikan kritik terhadap penampilanmu. Setelahnya, Kamu menjadi lebih terlihat trendi dan rapi. Akan tetapi, kritik yang terlalu sering dilayangkan bukankah berarti dia tidak bisa melihatmu secara positif?
Kritik yang terlalu sering dilayangkan tersebut akan membuat Kamu tidak memiliki kesempatan untuk menjadi diri sendiri. Bahkan, dia juga tidak bisa menjaga perasaanmu dengan kata-katanya. Lama-kelamaan, Kamu akan kehilangan sifat percaya diri jika dia melakukan hal ini terus-menerus.
Menghargai Setiap Usahamu
Selama Kamu melakukan usaha untuk membuat dia bahagia atau membangun kariermu sendiri, apakah ia pernah sekali saja mendukungmu? Atau malah ia menganggap jika usahamu tidak penting dan tidak pernah berhasil?
Selain itu, usaha yang Kamu lakukan untuk membahagiakannya seharusnya menjadi urusan dirinya sendiri. Kamu hanya akan merasa lelah jika memiliki pasangan yang selalu ingin dibahagiakan sementara dirinya sendiri adalah orang yang tidak pernah bisa puas.
Sikap terhadap Pendapatmu
Pendapat atau hakmu tidak kalah penting dengan miliknya. Di zaman yang modern ini laki-laki atau perempuan memiliki status yang setara. Bukan karena dia pasanganmu, lalu dia yang berhak menentukan apapun keputusan di antara hubungan kalian.
Dia tidak bisa memutuskan semua hal yang berkaitan dengan dirimu meskipun dia pasanganmu. Belum tentu juga, dia tahu mana yang terbaik untukmu dan mana yang bukan. Kamu tidak membutuhkan sosok pasangan yang suka mendominasi.
Pengaruh Dia dalam Kehidupanmu
Jauhkan dia dari hidupmu jika kehadirannya dapat membawa pengaruh buruk untukmu. Kamu memiliki tugas untuk menjaga seperti apa kehidupanmu nanti. Jangan sampai hanya karena dia datang, hidup yang sudah orang tuamu bahagiakan sejak kecil menjadi berantakan.
Kamu harus percaya jika di luar sana masih banyak orang yang lebih baik untuk dijadikan pasanganmu. Mungkin Kamu hanya belum dipertemukan dengan dia. Peluang untuk bahagia dengan orang yang tepat malah akan pupus jika Kamu nekat melanjutkan hubungan dengan orang yang membawa pengaruh buruk sepertinya.