1. Lifestyle
  2. Bukan Sembarang Ekstrovert, Ini Fakta Menarik Kepribadian ENFJ
Lifestyle

Bukan Sembarang Ekstrovert, Ini Fakta Menarik Kepribadian ENFJ

Bukan Sembarang Ekstrovert, Ini Fakta Menarik Kepribadian ENFJ

Ilustrasi seseorang dengan kepribadian ENFJ. (Special)

Ladiestory.id - Dalam tes MBTI (Myers Briggs Type Indicator), memungkinkan seseorang untuk mengetahui tipe kepribadian masing-masing, entah itu hasilnya INFJ, ENFJ ataupun ISP. Masing-masing tipe kepribadian ini berguna untuk mengenali diri sendiri dalam berkehidupan dan berperilaku.

Salah satu tipe kepribadian, yaitu ENFJ (extrovert, intuitive, feeling dan judging) diketahui sangat jarang ditemukan pada kebanyakan orang. Bahkan, dikatakan hanya sekitar 3 persen saja dari populasi masyarakat dunia yang memiliki tipe kepribadian ini. Sehingga, tak heran jika disebutkan seseorang dengan kepribadian ENFJ sangat langka dan dianggap spesial.

Ada beberapa fakta menarik mengenai tipe kepribadian ENFJ. Untuk lebih jelasnya bisa disimak berikut ini ya, Ladies!

Miliki Hati yang Mulia

Ilustrasi seseorang dengan kepribadian ENFJ. (Special)

Seseorang dengan kepribadian ENFJ dikatakan adalah seseorang yang sangat baik. Mereka akan selalu mengutamakan kebaikan dalam menjalani hidupnya. Motivasi hidup mereka bahkan untuk kebaikan orang lain.

Empati seseorang dengan kepribadian ENFJ sangat tinggi dan bisa merasakan apa yang dirasakan orang lain. Memiliki teman atau saudara dengan kepribadian ENFJ sangatlah patut untuk disyukuri.

Tipe MBTI yang Sangat Langka

Ilustrasi seseorang dengan kepribadian ENFJ. (Special)

Seperti yang dikatakan sebelumnya, cukup langka menemukan seseorang dengan tipe kepribadian ENFJ saat melakukan tes MBTI. Bahkan, hanya ditemukan sekitar 3 persen saja dari jumlah populasi penduduk dunia.

Beberapa tokoh dunia yang diketahui memiliki tipe kepribadian ENFJ, seperti Oprah Winfrey, Johnny Depp, Erick Fromm, Jennifer Lawrence, serta Jimin BTS. Mereka ada tipe ekstrovert yang berbeda dari yang lainnya. Dalam menjalani hidup, ENFJ memiliki keinginan untuk membuat orang-orang yang disayangi bahagia.

Saat melakukan pekerjaannya, ia akan merasa senang karena turut membantu orang lain. ENFJ juga merupakan pemimpin yang luar biasa. Ia memiliki karisma yang langka, mau bekerja sama dan menghargai upayanya bersama orang lain.

Cenderung Menonjol di Manapun Berada

Ilustrasi seseorang dengan kepribadian ENFJ. (Special)

Memiliki karakteristik yang baik, mudah membuat orang lain nyaman, serta mampu memimpin, membuat ENFJ sangat menonjol di manapun berada. Kemampuan bersosialisasinya yang baik dan mampu memimpin inilah, yang kerap dijadikan tempat untuk menghubungkan antara satu orang dengan yang lainnya.

Tidak Mudah Dibohongi

Ilustrasi orang berbohong. (Special)

Jika kamu memiliki teman atau orang terdekat dengan tipe kepribadian ENFJ, maka jangan berani berbohong kepadanya. Pasalnya, ia bisa melihat apa yang kamu sembunyikan.

Misalnya ketika kamu menyembunyikan motivasi dan keinginan tertentu, seorang ENFJ akan mengetahuinya. Hal ini lantaran bakat alami yang mereka miliki, yakni mampu membuat orang lain menjadi lebih baik. Maka tak heran, jika ENFJ sering dijadikan tempat seseorang meminta nasehat.

Sering Mementingkan Orang Lain Dibandingkan Diri Sendiri

Ilustrasi seseorang dengan kepribadian ENFJ. (Special)

Dikenal sebagai sosok protagonis yang sesungguhnya, seorang ENFJ umumnya sangat peduli pada orang lain. Saking pedulinya, terkadang mereka mementingkan orang lain di atas kepentingan diri sendiri.

Banyak orang yang nyaman dengan sosok ENFJ. Sehingga banyak yang lebih suka ketika meminta bantuan kepadanya. Saat bisa membantu orang lain, ENFJ akan merasakan senang. Namun, berbeda ketika tak bisa membantu sama sekali, seorang ENFJ akan merasakan sedih dan kehilangan energinya.

Sering Merasa Sendiri Meski di Tengah Keramaian

Ilustrasi merasa sendiri di tengah keramaian. (Special)

Fakta menarik lainnya dari seorang ENFJ adalah selalu merasa sendiri meski sedang berada di keramaian. Ia seolah memiliki pikiran serta dunia sendiri saat bersama orang banyak. Hal inilah yang membuat ENFJ berbeda dengan tipe ekstrovert lainnya.

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel