1. Lifestyle
  2. Segera Tayang! Ini 5 Fakta Menarik "Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang"
Lifestyle

Segera Tayang! Ini 5 Fakta Menarik "Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang"

Segera Tayang! Ini 5 Fakta Menarik "Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang"

Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang. (Instagram.com/jalanjauhjanganlupapulang)

Ladiestory.id - Sekuel film "Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini" semakin mendekati jadwal penayangan. Rencananya, film dengan judul "Jalan Jauh Jangan Lupa Pulang" ini akan tayang di bioskop Indonesia pada 2 Februari 2023. Film yang diproduksi oleh Visinema Pictures semakin membuat publik penasaran.

Apalagi setelah teaser serta poster film resmi dirilis. Melalui akun Instagram @jalanjauhjanganlupapulang, produser film tersebut secara resmi merilis poster dan mengumumkan jadwal penayangannya. Nah, berikut ini Ladiestory.Id telah merangkum lima fakta menarik film "Jalan Jauh Jangan Lupa Pulang".

Cerita Lebih Kompleks

Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang. (Instagram.com/jalanjauhjanganlupapulang)

Jika dibandingkan dengan film pertamanya, yaitu "Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini", film ini cenderung memiliki alur yang lebih kompleks. Film ini menceritakan tentang Aurora (Sheila Dara) yang memutuskan untuk pergi ke London demi menggapai impiannya.

Meskipun pilihan tersebut adalah hal yang berat bagi Aurora karena harus berpisah dengan keluarganya, namun ia tetap bertekad untuk berangkat ke London. Kehidupannya di London tak terlepas dengan berbagai masalah. Ia bahkan juga kerap kali dihadapkan pada berbagai pilihan yang sulit. Namun, dari film ini, kamu bisa mendapatkan pelajaran tentang arti rumah yang sebenarnya. 

Berlatar di London

Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang. (Instagram.com/jalanjauhjanganlupapulang)

Saat menonton film "Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang", kamu akan melihat perbedaan antara film ini dengan film pertamanya. Pasalnya, latar tempat dari film ini berada di London, sementara film sebelumnya mengambil latar tempat di Indonesia.

London dipilih sebagai latar tempat film ini karena sesuai dengan akhir kisah di film "Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini" yang menggambarkan kisah Aurora yang memutuskan pergi ke London untuk melanjutkan pendidikannya. Saat menonton film ini, penonton akan disuguhkan setiap sudut London dan keindahannya. 

Pemain Baru

Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang. (Instagram.com/jalanjauhjanganlupapulang)

Pemeran utama film "Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang" masih sama dengan film sebelumnya, yaitu Sheila Dara, Rachel Amanda, dan Rio Dewanto. Selain itu, dalam film ini juga dihadirkan tiga pemain baru. Lutesha, Jerome Kurnia, dan Ganindra Bimo akan berperan dalam film ini dan memerankan tokoh yang merupakan teman Aurora saat di London. 

Lutesha memerankan tokoh bernama Honey yang merupakan teman baik Aurora yang sudah lama tinggal di London. Jerome Kurnia memerankan tokoh bernama Kit. Sedangkan, Ganindra Bimo berperan sebagai Jem. Ia merupakan teman baik Aurora dan diam-diam menyukai Aurora. 

Armand Maulana Nyanyikan OST

Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang. (Instagram.com/jalanjauhjanganlupapulang)

Musisi ternama Indonesia, Armand Maulana juga turut berperan serta dalam film "Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang". Ia didapuk untuk menyajikan soundtrack film ini.

Armand Maulana diminta untuk menyanyikan lagu berjudul "Rerata" yang terinspirasi dari kisah anak muda sekarang yang mentalnya mudah rentan karena kerasnya kehidupan. Pembuatan video klip lagu ini juga mengambil latar di London. 

Filosofi Poster Film

Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang. (Instagram.com/jalanjauhjanganlupapulang)

Poster film "Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang" ternyata memiliki filosofi khusus. Melalui poster ini, produser ingin menggambarkan arti rumah yang sebenarnya. Sama halnya seperti yang dialami oleh Aurora dalam film ini. Diharapkan dengan adanya film ini, penonton jadi lebih memahami arti rumah yang sebenarnya dan ikut merasakan rasa serta emosi dari para pemain. 

Tak hanya itu, Visinema Pictures juga berharap film ini dapat menjadi sebuah media untuk bercerita. Mengingat film yang pertama "Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini" sukses di pasaran karena dijadikan sebagai medium untuk bercerita bagi masyarakat. 

Nah, itulah lima fakta menarik film "Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang". Meskipun bercerita tentang hal ringan tentang kehidupan sehari-hari, namun film ini memiliki makna mendalam dan bisa kamu jadikan pelajaran tentang kehidupan, Ladies.

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel