1. Entertainment
  2. Akui Diri Sebagai CARAT, Ini 5 Fakta Menarik Emma Mayers “Wednesday”
Entertainment

Akui Diri Sebagai CARAT, Ini 5 Fakta Menarik Emma Mayers “Wednesday”

Akui Diri Sebagai CARAT, Ini 5 Fakta Menarik Emma Mayers “Wednesday”

Emma Myers. (Instagram.com/@ememyers)

Ladiestory.id - Pemeran Enid Sinclair dalam serial “Wednesday”, yaitu Emma Myers tengah menjadi sorotan publik. Hal ini lantaran dirinya mengaku sangat menyukai K-Pop. Pernyataan ini diungkapkan nya ketika menjadi bintang tamu di acara “The Tonight Show Starring, Jimmy Fallon”.

Ia juga sempat memberikan rekomendasi lagu pilihannya yang berjudul “To You” milik SEVENTEEN. Perannya sebagai Enid pun dianggap sangat cocok dengan pribadinya yang ceria dan pecinta musik. Lalu, apa saja fakta menarik dari Emma Mayers “Wednesday”? Yuk, simakan ulsannya berikut ini. 

Pecinta K-Pop dan K-Drama

Emma Myers. (Special)

Meski tumbuh dan besar di Amerika, ternyata Emma Myers telah menjadi penggemar K-Pop sejak usia 15 tahun. Ia banyak menyukai berbagai girlband dan boyband yang berasal dari negeri gingseng tersebut. Ia bahkan sanggup menjelaskan detail mengenai grup yang disukainya.

Beberapa grup yang disukai Emma seperti, SEVENTEEN, BTS, Stray Kids, LE SSERAFIM, hingga NewJeans. Tak hanya menyukai lagu K-Pop saja, Emma juga menyukai beberapa aktor asal Korea Selatan tersebut. Ia juga mengikuti beberapa akun Instagram para aktor, seperti Ahn Hyo Seop, Im Siwan, Wi Ha Jun, hingga Nam Joo Hyuk.

Debut Akting di Usia Muda

Emma Myers. (Instagram.com/@ememyers)

Ternyata Emma diketahui telah memulai debut aktingnya sejak usia muda, lho. Gadis kelahiran Orlando, Florida pada 2 April 2002 ini pertama kali debut melalui serial “The Glades”. Kala itu, dirinya baru berusia 8 tahun. Meski dikenal khalayak luas mulai penampilannya dalam film “Girl in the Basement” sebagai Marie Cody pada 2021, Emma telah melakoni berbagai peran dalam serial maupun film.

Beberapa di antaranya seperti, “Southern Gospel”, “Letters to God”, hingga yang terbaru yaitu “Wednesday”. Penampilannya dalam “Wednesday” sebagai Enid Sinclair yang merupakan sosok serigala ceria membuat dirinya meraih berbagai komentar positif penonton. Bahkan, perannya dianggap sukses dan menjadi favorit para penggemar serial bergenre horor-komedi tersebut. 

Jalani Homeschooling untuk Pendidikan

Emma Myers. (Instagram.com/@ememyers)

Meski dirinya memerankan sosok Enid sebagai salah satu siswi di Nevermore Academy, nyatanya Emma Myers justru tak pernah merasakan pengalaman sebagai seorang siswa sekolah sungguhan. Karena menjalani karier dunia hiburan, Emma memilih untuk menempuh jalur pendidikannya menggunakan homeschooling.

Sehingga, ia tak pernah datang ke sekolah. Meski begitu, Emma tetap berhasil memerankan tokoh Enid yang merupakan siswa aktif, ceria, dan juga merupakan ratu gosip di Nevermore Academy. 

Sempat Di Notice Dino SEVENTEEN

Emma Myers. (Instagram.com/@ememyers)

Fakta menarik lainnya yang perlu kamu tahu mengenai Emma Myers yaitu dirinya merupakan penggemar berat SEVENTEEN. Hal ini diungkapkannya dalam beberapa wawancara. Bahkan, yang terbaru ketika hadir dalam acara “The Tonight Show Starring, Jimmy Fallon”.

Dirinya bahkan mengaku merupakan CARAT (nama penggemar SEVENTEEN) sejati. Beruntungnya, ia juga sempat di notice oleh Dino SEVENTEEN ketika membagikan foto hasil jepretannya. Foto tersebut diambil ketika Emma menonton konser "SEVENTEEN WORLD TOUR Be The Sun" yang digelar di beberapa kota di Amerika Serikat.

Tanpa disangka, foto yang di upload ke story Instagram tersebut langsung di repost oleh Dino Seventeen. Hal ini pun kelak dibalas kembali oleh Emma dengan mengunggah sebuah foto yang memperlihatkan dirinya terkejut hingga lemas. 

Termasuk Pribadi yang Introvert

Emma Myers. (Instagram.com/@ememyers)

Sosok Enid dalam serial “Wednesday” sangat dimainkan secara apik oleh Emma Myers. Pribadi yang ceria, mudah bergaul dan aktif ini justru berbanding terbalik dengan kepribadian asli Emma Myers. Pada sebuah wawancara, dirinya justru mengaku merupakan pribadi yang introvert.

Hal ini lantaran dirinya menjalani pendidikan secara homeschooling, sehingga jarang ke luar rumah dan sedikit kesulitan berkomunikasi dengan orang lain. Ia pun menjadi pribadi yang pemalu dengan skill bersosialisasi yang minim. Meski begitu, ia tetap bekerja profesional dalam melakoni perannya dalam berbagai serial hingga film. 

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel