Ladiestory.id - Siapa yang belum nonton Squid Game? Drama Korea Squid Game viral ini sedang ramai diperbincangkan. Bahkan tidak hanya di Indonesia atau pun negara asalnya Korea Selatan saja. Drama yang tayang di Netflix ini bertemakan permainan tradisional dengan genre thriller.
Drama sembilan episode ini mengisahkan tentang sekumpulan manusia yang sanggup menggadaikan nyawa mereka sendiri. Yang dilakukan dengan bermain enam permainan survival misteri demi merebut sejumlah uang bagi membolehkan mereka menyelesaikan bebanan masalah keuangan kehidupan masing-masing.
Rentetan Fakta Menarik di Balik Squid Game Viral
Tidak hanya drama Korea yang seru dan menegangkan, namun terdapat fakta menarik di balik Squid Game viral ini.
1. Jumlah Pemain
Jika kamu sudah menonton drama ini, sudah pasti mengetahui bahwa jumlah pemain yang mengikuti game di dalam drama ini adalah sebanyak 456 orang. Sang pengarah yakni Hwang Dong Hyuk ingin mengurangi penggunaan kesan CGI. Oleh sebab itu beliau telah memakai jumlah pemain sebanyak ini.
Orang-orang ini berasal dari berbagai lapisan masyarakat untuk diuji bakat bagi menyertai Squid Game. Pelakon Squid Game Park Hae-soo yang membawa watak sebagai Cho Sang-woo di dalam satu temu bual Netflix berkata ”Saya melihat mereka pulang satu persatu selepas penyingkiran dan saya dapat merasakan bilik tersebut semakin kosong. Ini juga membuatkan perasaan saya semakin kosong”, katanya.
2. Dituding Plagiat
Drama Korea Squid Game viral ini sempat dituding plagiat film Jepang As The Gods Will (2014), lantaran beberapa orang mengatakan adanya kesamaan alur cerita dan adegan.
Hwang Dong Hyuk membenarkan adanya kemiripan serial garapannya dengan film Jepang tersebut. Namun, menurutnya, itu hanya terjadi di bagian awal dan tidak akan terjadi di bagian-bagian berikut dari Squid Game.
Hwang pun mengaku bahwa ide drama Korea ini muncul setelah membaca banyak manga tentang genre survival. Hwang Dong Hyuk sebelumnya telah menyebutkan bahwa naskah untuk Squid Game telah dikerjakan sejak 2008 hingga 2009. Kemudian, Hwang Dong Hyuk menunda untuk memproduksi serial itu karena kurangnya minat di pasaran.
3. Lokasi Syuting Dibuat Senyata Mungkin
Salah satu hal menarik dari penggarapan drama ini adalah lokasi syuting. Gedung dan beberapa hal ditampilkan dalam season pertama ini, merupakan tempat yang benar-benar dibangun untuk kepentingan syuting serial ini. Tata artistik yang dilakukan tim mmebuat para pemain kaget sekaligus takjub.
"Luasnya lokasi dan boneka raksasa seperti terlihat di trailer. Semuanya benar-benar membuatku terperangah," kata Park Hae-soo, salah satu pemain utama Squid Game.
Hwang pun memang berniat menggunakan seminimal mungkin efek komputer. Hal ini dilakukan demi menambah kesan realis untuk setiap adegan yang ditampilkan.
4. Permainan Anak-Anak
Seperti namanya, Squid Game merupakan berkisah tentang “game mematikan” yang dihiasi dengan beberapa permainan tradisional Korea. Pada Squid Game sendiri, ronde pertama dimulai dengan permainan lampu merah lampu hijau, permainan ini bisa dimainkan oleh banyak orang sekaligus.
Permainan ronde kedua adalah gulali dimana para pemain diharushkan membuat objek pada gulali kemudian harus dipotong sesuai pola pada objek tersebut.
Permainan ronde ketiga adalah tali tambang, sama seperti tali tambang pada umumnya para pemain dibagi menjadi dua kubu yang berlomba menarik tali diantara satu sama lain.
Permainan ronde keempat adalah kelereng dimana pemain yang melempar kelereng paling jauh akan memenangkan game sedangkan yang tidak akan dieksekusi.
Permainan ronde kelima adalah menyebrangi pijakan kaca, dimana para pemain harus melewati sebuah jembatan kaca yang memiliki beberapa pijakan. Jika salah langkah, para pemain terjatuh dari ketinggian.
Permainan ronde keenam, adalah permainan cumi-cumi yang menjadi penentu berakhirnya permainan maut Squid Game.
5. Perubahan Nama Judul
Nama judul drama Squid Game bukanlah nama pertama untuk drama ini karena awalnya digarap dengan judul Round Six. Hal ini terbukti dari pengumuman yang dilakukan Netflix pada September 2019. Netflix mengatakan bahwa mereka akan merilis serial Korea yang berjudul Round Six yang ditulis dan disutradarai oleh Hwang Dong Hyuk.
6. Menceritakan Sisi Kemanusiaan
Alur cerita drama Korea ini mungkin terlihat gelap dan suram, namun di balik itu, kamu bisa menemukan makna tentang kemanusiaan yang sesungguhnya pada permainan ini.
Hwang mencoba memperlihatkan konflik batin dari karakter Gi-Hun dan Sang-Woo yang saling bertentangan. Satu karakter digambarkan sangat egois dan rela melakukan apa saja demi kemenangan, sedangkan karakter lainnya lebih memiliki rasa kemanusiaan.
7. The Masked Man
Penasaran tidak dengan para pekerja di drama Squid Game viral yang menggunakan topeng dan menggunakan warna baju merah muda. Faktanya, mereka sengaja dibuat berpakaian seperti itu agar tidak dikenali. Bahkan memudahkan untuk membedakan dengan peserta.
Menariknya, simbol yang tergambar di topeng menggunakan simbol lingkaran, segitiga, dan kotak. Dimana simbol lingkaran diberikan khusus untuk pekerja. Sedangkan simbol segitiga adalah tentara dan simbol kotak adalah manajer alias yang memiliki jabatan tinggi.
8. Capai Rating Tinggi
Squid Game viral menjadi serial Korea pertama yang duduk di rangking 1 dalam 10 besar peringkat acara Netflix di Amerika Serikat. Bahkan Squid Game mampu mengalahkan Money Heist yang sangat populer selama beberapa tahun terakhir ini.
Tak heran jika Squid Game viral hampir di seluruh penjuru dunia, tidak hanya di negara asal Korea Selatan saja.
Inilah 8 fakta menarik dari Squid Game viral. Apa kamu sudah nonton?