1. Entertainment
  2. Dita Karang Kenalkan Kebudayaan Indonesia Lewat Tarian Bali di Acara Korea
Entertainment

Dita Karang Kenalkan Kebudayaan Indonesia Lewat Tarian Bali di Acara Korea

Dita Karang Kenalkan Kebudayaan Indonesia Lewat Tarian Bali di Acara Korea

Dita Karang Secret Number. (Special)

Ladiestory.id - Semenjak bergabung di industri hiburan Korea Selatan, Dita Karang, idol perempuan asal Yogyakarta, memang diketahui kerap memperkenalkan budaya dari Indonesia. Yang terbaru, dirinya kembali mencuri perhatian, usai terlihat menarikan tarian tradisional Bali, yaitu Tari Pendet di salah satu acara televisi Korea.

Dalam acara yang berjudul “Idol School”, meski tanpa busana tradisional Bali, Dita masih tetap terlihat luwes membawakan tarian tersebut. Tak hanya gerakan, ekspresi dan tatapan tajam yang jadi ciri khas dalam tari pendet turut diperlihatkan, sehingga tak heran, para anggota dan MC pun terpesona dan langsung memberikan tepuk tangan setelah tarian selesai. 

Dita Karang Tampilkan Tarian Bali. (Spesial)

Ternyata tidak hanya menuai pujian dari yang hadir, di media sosial, video Dita yang sempat menjadi viral itu pun mendapatkan sejumlah pujian dari warganet. Meski terlihat kurang sempurna pada beberapa gerakan, penggemarnya tetap mengaku bangga karena Dita masih mengingat tarian tersebut, meski telah lama tinggal di Korea.

Dita Karang Tampilkan Tarian Bali. (Spesial)

“Walaupun ada beberapa gerakan yang kurang sesuai, tapi tetep keren mbak dita,” ujar akun @vanillacakeuxx di Twitter.

“Sumpah mbak dita karang tuh talenta banget gila, dia segala tari aja diembat, dancenya tarinya luwes lugas tajem terkontrol plus mimik mukanya itu loh, nilai plus banget,” tulis akun @blinklockey12.

“10++ tahun ga nari bali tapi masih bisa sebagus ini lah gimana sih,” ujar akun @bloomyrose04.

Dita Karang Dinobatkan Jadi Duta Bilateral Indonesia-Korea. (CNN Indonesia)

Sementara itu, Dita Karang pun sebelumnya baru saja diketahui mendapatkan pencapaian dari Indonesia. Sebagai perwakilan warga Indonesia yang sukses di Korea, ia pun diangkat menjadi Duta Bilateral yang menghubungkan 2 negara tersebut.

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel