Ladiestory.id - Ria Ricis lagi-lagi kena sentilan netizen. Kali ini, dia diprotes gara-gara memanggil anak pertamanya, Moana, dengan sebutan 'Mbak'. Menurut netizen itu, panggilan 'Mbak' sangat identik dengan seorang ART.
Menanggapi nyinyiran ini, Ria Ricis akhirnya mengungkap alasan dirinya memanggil Moana dengan sebutan 'Mbak'. Ia memberikan penjelasan lewat akun YouTube-nya.
“Jadi tuh kemarin tuh ada yang gak terima, aku panggil anak aku dengan sebutan Mbak,” kata Ria Ricis, dikutip dari akun Instagram @lambegosiip, Sabtu (3/12/2022).
“Moana jangan dipanggil Mbak dong, kesannya baby anak ART, panggil Kakak aja biar gak saru dengan mbak pengasuh. Lagian Moana bukan asli orang Jawa kok, 70 persen orang Sumatra,” sambung Ricis bacakan komentar netizen.
Ricis mengungkap bahwa panggilan itu terinspirasi dari ayahnya yang suka memanggil nama cucu-cucunya dengan 'Mbak', mengingat sang ayah berasal dari suku Jawa. Bahkan, Ricis juga dipanggil 'Mbak' oleh almarhum.
“Cuma Papa manggil cucunya dengan mbak, Mbak Maryam, Mbak Khadeejah, bahkan aku dipanggil 'Mbak Ria, Mbak Ria'. Jadi seperti Papa memanggil cucu-cucunya yang lain,” ungkap perempuan 27 tahun itu.
"Aku tuh berandai-andai kalau Papaku enggak bisa manggil Moana dengan sebutan mbak, bisa diwakilkan sama aku gitu lo. Sama kayak Papa manggil cucu-cucu yang lain dan juga manggil aku," kata Ria Ricis.
Menurut istri dari Teuku Ryan ini, panggilan 'Mbak' adalah salah satu bentuk kasih sayang. Pasalnya, setiap orang tua memiliki panggilan kesayangan khusus untuk anak dan cucunya.
"Setiap orang tua punya panggilan kesayangan sendiri untuk anaknya. Ada yang manggil Kakak, Dede, ada yang manggil Abang, Ayang, Baby, gitu-gitu,” pungkasnya.
Sementara itu, ayahanda Ria Ricis, Sulyanto, meninggal dunia pada Juni 2021. Mendiang Sulyanto tak sempat bertemu dengan Moana karena tutup usia sebelum Ricis menikah.