1. Entertainment
  2. Disebut Diusir dan Ditahan Polisi London, Begini Klarfikasi Lolly
Entertainment

Disebut Diusir dan Ditahan Polisi London, Begini Klarfikasi Lolly

Disebut Diusir dan Ditahan Polisi London, Begini Klarfikasi Lolly

Lolly. (Instagram/1aurabd)

Ladiestory.id - Putri sulung Nikita Mirzani, Laura Meizani Nessaru atau yang akrab disapa Lolly beberapa waktu lalu kembali membuat netizen heboh lantaran dikabarkan ditahan oleh pihak kepolisian di London.

Bahkan dalam isi chat yang di-share oleh Nikita Mirzani muncul pesan terusan yang menyebut bahwa Lolly telah diusir ibu angkatnya, Mami Eda.

Akan tetapi, dugaan bahwa Lolly ditangkap polisi dan diusir oleh Mami Eda, langsung dibantah keras oleh remaja 16 tahun itu. Bahkan Lolly sempat membeberkan alasan mengapa dirinya bisa ada di kantor polisi.

"Aku sama Eda masih kontakan, kenapa harus dibilang aku ini anak hilang. Yang tadinya biasa-biasa aja, malah ada drama lagi. Aku berusaha menutup semua dari kalian, tiba-tiba kalian tahu," ujar Lolly dalam siaran langsungnya, yang dilansir pada Jumat (29/9/2023).

"Itu juga aku ke polisi bukan karena ada masalah, tapi karena Eda ngelaporin aku kalau aku itu anak hilang. Terus polisi pengin tahu kalau aku ini aman. Aku cuma bilang aku nggak apa-apa. Aku masih utuh. Tolong jangan aneh-aneh. Jangan manas-manasi suasana ya," sambungnya.

Dalam kesempatan itu, Lolly pun angkat bicara soal Mami Eda yang sempat terlihat marah padanya beberapa waktu lalu. Rupanya, ada sebuah hal yang dilakukan oleh Nikita Mirzani dan menyakiti hati Mami Eda.

"(Eda) mungkin marahnya ke aku, luapinnya ke aku," tutur Lolly.

"Aku tapi ngerti, siapa yang nggak sakit hati kalau misalnya keluarganya di katain keluarga kera, keluarga monyet. Siapa yang nggak sakit hati. Daripada banyak masalah yang timbul, mending aku keluar dari rumahnya. Aku pun keluar baik-baik, aku udah bilang ke Eda gak usah bikin video," tegasnya.

Selain itu, Lolly menjelaskan alasannya meninggalkan rumah Mami Eda. Baginya, tinggal sendiri adalah pilihan yang lebih baik dibandingkan menjadi beban orang lain.

“Aku sekarang tinggal sendiri, karena apa tinggal sendiri? Ya biar gak ngebebanin orang aja ya. Biar gak ada masalah-masalah lagi ke depannya," ungkap Lolly.

Lewat videonya, Lolly pun meminta maaf pada keluarga angkatnya jika mereka merasa tersinggung dengan perkataan sang ibunda. Bahkan dalam kesempatan itu, Lolly juga sempat mengucapkan terima kasih pada keluarga Mami Eda lantaran sudah sempat menampungnya.

"Aku minta maaf kalau ada kata-kata aku atau mama aku, perlakuan aku, yang bikin kamu (Eda) jadi risih, sakit hati, karena aku gak tahu ya, gak bisa baca pikiran," pungkas Lolly.

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel