1. Entertainment
  2. Diduga Cover Lagu Erwin Agam Tanpa Izin, Tri Suaka: Kita Akan Konsultasiin
Entertainment

Diduga Cover Lagu Erwin Agam Tanpa Izin, Tri Suaka: Kita Akan Konsultasiin

Diduga Cover Lagu Erwin Agam Tanpa Izin, Tri Suaka: Kita Akan Konsultasiin

Tri Suaka dan Zinidin Zidan. (Special)

Ladiestory.id - Tri Suaka dan Zinidin Zidan kembali terseret masalah hukum lantaran diduga meng-cover lagu ciptaan Erwin Agam tanpa izin. Atas masalah ini, pihak Erin Agam menuntut royalti sebesar Rp10 Miliar pada manajemen Tri Suaka dan Zidan.

Mengetahui somasi tersebut, Tri Suaka pun buka suara. Ia mengatakan bahwa gugatan Erwin Agam masih dipelajari oleh kuasa hukumnya yang nantinya akan menangani tuntutan tersebut.

“Soal somasi nanti bakalan dipelajarin sama kuasa hukum Bang Andika buat prosesnya,” ujar Tri Suaka.

Tri Suka mengaku bahwa pihaknya tak bersalah lantaran telah mencantumkan copyright disetiap lagu yang di-covernya. Mengenai royalti sebesar Rp10 Miliar, Tri Suaka mengatakan bahwa sudah ada pihak yang menangani masalah tersebut.

“Kalau untuk itu kita akan konsultasiin,” kata Tri Suaka.

Sebelumnya, kuasa hukum Erwin Agam, Arianto mengatakan bahwa pihaknya meminta bantuan Advokasi Forum Komunikasi Artis Minang Melayu Indonesia (FORKAMI) untuk menghubungi Tri Suaka dan Zinidin Zidan. Mereka ingin menyelesaikan masalah tersebut secara kekeluargaan.

“Tetapi tetap diberikan kesempatan oleh tim Erwin Agam via email, DM, ternyata setelah di DM tidak ditanggapi. Maksudnya mau minta kerjasama kita carikan solusi biar dapat nilai dan kita pun sebagai pemilik mendapatkan juga dengan kerja sama, tetapi tidak ditanggapi. Sudah sampai beberapa waktu nanya itu, tapi tidak ditanggapi sampai sekarang," jelas Arianto.

Diketahui, ada dua lagu yang dipermasalahkan oleh Erwin Agam, yaitu "Emas Hantaran" dan "Luka Sekarat Rasa". Lagu tersebut di-cover oleh Tri Suaka dan Zidan sebanyak lima kali dan diunggah melalui channel YouTube masing-masing.

“Setelah dikonfirmasi dan mencocokkan data ternyata benar tim Tri Suaka ini tidak meminta izin dan saat dikonfirmasi tidak ditanggapi dan itu pun covernya banyak sekali, satu lagu bisa ia cover 5 lagu,” tutur Arianto.

“Lagunya ada dua, tapi dijadikan cover enam YouTube. View-nya itu mencapai 10 juta penonton, satu lagu bisa 2 juta penonton dan ada yang 3 juta, 6 juta view-nya, ada yang 12 juta," lanjutnya.

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel