1. Fashion
  2. Dibalik Tetap Setia dengan Hijab Segiempat
Fashion

Dibalik Tetap Setia dengan Hijab Segiempat

Dibalik Tetap Setia dengan Hijab Segiempat

Memang, hijab sudah jadi hal yang sangat umum di Indonesia. Tapi bukan cuma pemakainya saja lho yang semakin banyak. Model-modelnya pun sudah semakin beragam.Kalau dulu cuma ada hijab dari kain paris sederhana, sekarang ada juga hijab yang diputer-puter dengan sangat artistik dengan menggunakan banyak jarum. Ada juga model hijab yang terinspirasi dari artis-artis seperti Zaskia Mecca, Dewi Sandra, sampai Oki Setiana Dewi. Tutorial memakai hijab cantik pun banyak di Youtube.

Pertanyaan dan komentar semacam itu mungkin bukan sekali atau dua kali kamu terima. Tapi tetap aja tuh, sebanyak apapun model hijab modis  yang berkembang, kamu (masih) nggak tertarik untuk mengganti model hijabmu selama ini. Buat kamu yang masih tetap setia dengan hijab sederhana, mungkin inilah alasan-alasan yang kamu punya!

Anti Hijab Ribet 

Mau dikata apa lagi, untuk kamu yang merasa kurang feminin dan lebih nyaman memakai celana jeans dan kaus, hijab sederhana itu yang paling mencerminkan dirimu. Karaktermu yang simpel dan ogah ribet, memang tercermin dalam model hijab yang kamu pilih. Istilahnya, itu adalah gaya yang ‘gue banget!’. Pernah sih kamu mencoba pakai hijab modis. Tapi rasanya aneh dan malah kurang pede. Kamu lepas lagi, deh.

Lebih Memilih Kenyamanan

Sesuai dengan prinsipmu yang ogah ribet, model hijab sederhana juga bisa dipakai untuk situasi apapun dengan baju apapun. Mulai dari kaus dan celana jeans, dress, sampai gamis, semuanya pas jika disandingkan dengan hijab segi empat ini. Bisa deh dipakai buat ke kantor, kuliah, meeting dengan klien, sampai kondangan.

Tetap Syari Meskipun Simple

Saat ini banyak perdebatan antara hijab syar’i dengan hijab modis. Hijab dikatakan syar’i kalau menutupi dada dan menutup lekuk tubuh sesuai fungsinya untuk menutup aurat. Bisa jadi, ada juga dari kamu yang merasa lebih syari saat memakai hijab sederhana yang biasa saja. (Bukan berarti hijab modis pasti nggak syar’i, karena sebenarnya banyak juga sih hijab modis yang tetap syari. Tapi bagaimana, kamu lebih nyaman dengan syar’i yang model begin.

Hijab Adalah Jati Diri 

Pernah sih kamu iseng-iseng melihat tutorial hijabers. Kan banyak di Youtube, cantik-cantik lagi. Tapi kadang kamu merasa terlalu banyak lilitan dan putaran di sana. Sampai kamu pusing sendiri melihatnya. Udah pernah juga mencoba menerapkan step by step, tapi ujung-ujungnya gagal. Sejak itu kamu merasa, hidupmu sudah rumit dan melilit. Gak usah ditambah lilitan hijab lagi deh.

Mudah Dilepas Pasang

Kenapa kamu lebih pilih memakai hijab sederhana, gampang aja sih, soalnya biar gampang kalau wudhu. Copotnya nggak ribet, makainya lagi juga nggak susah. Bahkan kalau nggak ada kaca, kamu juga nggak masalah. Cukup pakai feeling saja, dan hijabmu sudah terpasang dengan sempurna. Tadaaa! Karena itulah kamu memilih hijab sederhana yang bisa kamu pakai sambil makan dan cukup memakan waktu 30 detik-5 menit. Bagimu, 10 menit waktu tidurmu begitu berharga. Kamu nggak rela mengorbankannya untuk membuat hijab yang keren dan modis.

Memakai hijab memang termasuk kewajiban bagi perempuan Muslim. Tapi bagaimana mengenakannya tergantung pilihan masing-masing. Nggak perlu minder kalau hijabmu cuma segi empat biasa. Asalkan kamu nyaman dan nggak menyalahi aturan, nggak ada masalah. Kalau alasanmu yang mana ladies?

 

Sumber foto: Freepik.com

Follow our
media updates!
Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel