1. Entertainment
  2. Di Tengah Proses Cerai, Edward Akbar Ngaku Sulit Ketemu Anak
Entertainment

Di Tengah Proses Cerai, Edward Akbar Ngaku Sulit Ketemu Anak

Di Tengah Proses Cerai, Edward Akbar Ngaku Sulit Ketemu Anak

Keluarga Kimberly Ryder dan Edward Akbar. (Instagram.com/edward_akbar)

Ladiestory.id - Prahara rumah tangga antara Edward Akbar dan Kimberly Ryder masih terus berlanjut. Di tengah proses cerai keduanya, Edward Akbar mengungkapkan alasannya mengapa dirinya belum bertemu dengan anak-anaknya.

Pihak Edward Akbar mengaku bahwa ia sudah sejak lama tidak bertemu anak-anaknya. Kuasa hukum Edward Akbar, Jundri R. Berutu mengatakan bahwa yang sesungguhnya terjadi adalah Edward Akbar yang pergi keluar dari rumah, dan sejak saat itu ia tidak bertemu anak-anaknya.

"Jadi gini ya sebenarnya peristiwa di balik itu terjadi tanggal 5 atau 6, mungkin tanggal 6 bulan 5, jadi semenjak tanggal itu klien kami ini mengalah keluar dari rumah, jadi tidak benar pihak sebelah yang keluar, malah klien kami yang mengalah keluar dari rumah. Dari situlah dia tidak bertemu dengan anaknya," kata Jundri R Berutu, melansir berbagai sumber pada Senin (21/10).

Jundri R. Berutu mengatakan bahwa sebelumnya Edward Akbar sudah sempat mengajak Kimberly Ryder dan anak-anaknya untuk bertemu. Namun, pihak Kimberly Ryder tak ingin bertemu jika tidak didampingi pengacara.

Keluarga Kimberly Ryder dan Edward Akbar. (Instagram.com/edward_akbar)

 

Sementara Edward Akbar ingin menemui Kimberly Ryder dan kedua anaknya tanpa kuasa hukum masing-masing. Lantaran Edward Akbar merasa maksud dan tujuan pertemuan akan berbeda jika bersama pengacara.

"Hingga suatu hari klien kami pernah meminta ketemu, tapi pihak sebelah maunya bertemunya berempat antara pengacara sebelah dengan pengacara sebelah. Nah klien kami itu maunya bertemu berdua," jelas Jundri R. Berutu.

"Karena kalau bertemu berdua dengan pengacara dan pengacara didampingi pengacara beda, beliau maunya bertemu face to face antara suami dan istri, kemudian anak," ungkapnya.

Edward Akbar merasa bahwa pertemuan yang diminta oleh pihak Kimberly Ryder tersebut bersyarat. Padahal ia hanya ingin bertemu dan berkumpul dengan keluarganya.

"Tetapi pertemuan itu seolah-olah pertemuan bersyarat, hingga saat ini apalagi sekarang kan kondisinya semakin kurang efektif dengan pemberitaan yang beredar," kata Edward Akbar.

"Saya tetap mendoakan kamu dan diri saya untuk diberikan hidayah... itu yang saya lakukan," pungkasnya.

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel