1. Travel
  2. Destinasi Surga Belanja Terbaik Di Korea Selatan
Travel

Destinasi Surga Belanja Terbaik Di Korea Selatan

Destinasi Surga Belanja Terbaik Di Korea Selatan

Korea Selatan merupakan salah satu destinasi terbaik untuk wisata belanja. Mereka yang berniat untuk mengeksplor Korea Selatan, beberapa kota di Negara Ginseng ini memiliki tempat-tempat terbaik untuk berburu barang berkualitas dengan harga bersaing. Mana sajakah tempat terbaik untuk berbelanja di Korea Selatan?

Tempat Belanja Terbaik di Korea Selatan

1. Myeongdong Market

Myeongdong merupakan nama jalan di Korea yang identik sebagai pusat perbelanjaan. Di sepanjang jalan ini, kamu dapat menemukan banyak toko yang menjual produk-produk bermerek dari brand ternama di seluruh penjuru Korea Selatan.  Nama-nama tempat belanja hits tersebut di antaranya Myeong-dong Migliore, Lotte Department Store, Noon Square, M Plaza dan Shinsegae Department Store. Nah, kalau kamu ingin mengunjungi tempat belanja di Korea Selatan, Myeongdong jalangan sampai kamu lewatkan, ladies.

2. Dongdaemun Market

Destinasi satu ini juga jadi tempat belanja di Korea Selatan yang wajib untuk dikunjungi. Alasannya karena harga barang di tempat ini sangat terjangkau. Di Dongdaemun Market kamu akan menemukan beragam toko mulai dari toko kain, aksesoris, hingga barang pernikahan yang sudah eksis sejak tahun 1970-an. Selain produk-produk yang tersedia cukup up to date, pilihan belanja di sini juga beragam karena terdapat sedikitnya 5000 toko.

3. Hongdae

Untuk kamu yang ingin belanja barang fashion yang unik dan lucu, Hongdae merupakan tempat belanja di Korea Selatan yang layak dikunjungi. Hongdae merupakan bazaar murah yang diadakan di kawasan Hongdae. Bazar ini diadakan setiap hari Sabtu jam 13.00 hingga 17.00 hanya pada bulan Maret sampai November, ladies. Barang yang dijual di sini beragam mulai dari topi hand-craft, mainan, lukisan hingga pajangan rumah yang cocok untuk oleh-oleh. Sekadar informasi saja, mayoritas pengunjung Hongdae adalah anak muda dan mahasiswa Korea Selatan. 

4. Apgujeong Rodeo

Kalau kamu senang hunting barang fashion branded, Korea Selatan merupakan tempat yang harus kamu datangi. Nah, salah satu tempat belanja di Korea Selatan untuk barang-barang fashion branded adalah Apgujeong Rodeo Street.  Meskipun sebagian besar barang yang dijual di Apgujeong Rodeo Street adalah produk fashion brand ternama, rata-rata harganya bisa dibilag murah, lho ladies. Tidak heran jika tempat belanja satu ini selalu ramai. Pengunjungnya pun bervariasi mulai dari warga biasa hingga artis Korea ternama.

5. Sinchon Street

Tempat belanja satu ini hits tidak hanya bagi warga Korea Selatan. Sinchon Fashion Street juga dikenal oleh orang luar Korea Di surga belanja yang sering dikunjungi artis Korea ini, kamu dapat menemukan beragam aksesoris mulai dari kalung, cincin, gelang hingga topi.  Perlu kamu ketahui, tempat belanja yang terletak di Ibukota Korea Selatan, Seoul ini juga dilengkapi dengan kafe, bar, dan restoran. 

Buat kamu yang sudah berencana berlibur ke Korea Selatan, jangan lupa menyempatkan waktu mampir ke 5 tempat belanja di atas.

Sumber Foto Utama: Freepik.com

 

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel