Ladiestory.id - Banyak aktor dan aktris Korea yang mengambil hati para penggemarnya. Tak hanya melalui paras yang cantik atau tampan, namun kemampuan akting mereka tidak perlu diragukan kembali. Salah satu aktris Korea yang mampu mencuri hati adalah Park Bo Young.
Aktris Korea Selatan ini lahir 12 Februari 1990 yang telah mengenal dunia akting sejak masih duduk di sekolah menengah. Karier pertamanya diawali melalui serial drama produksi EBS Secret Campus pada tahun 2006.
Namanya mulai dikenal saat beradu akting dengan aktor Cha Tae Hyun dalam film komedi Scandal Makers tahun 2008. Meski sempat mengalami masalah dengan kontrak agensi, dirinya dilarang berakting selama 2 tahun. Pada akhirnya dia kembali ke dunia akting lewat perannya sebagai Soon Yi dalam film A Werewolf Boy dan Don’t Click.
Drama Korea yang Dibintangi oleh Park Bo Young
Apakah kamu salah satu penggemar dari aktris berparas imut ini? Jika iya, jangan lewatkan deretan drama yang dibintangi oleh Park Bo Young.
1. Strong Woman, Do Bong Soon (2017)
Rekomendasi drama Park Bo Young yang pertama adalah Strong Woman, Do Bong Soon. Drama ini menceritakan tentang Do Bong Soon yang diperankan oleh Park Bo Young adalah seorang gadis yang terlahir dengan kekuatan super.
Kekuatan yang dimilikinya merupakan sesuatu yang turun-temurun dimiliki oleh para perempuan di keluarganya. Mimpi Bong Soon adalah untuk membuat video game dengan dirinya sebagai karakter utama.
Bong Soon memendam rasa pada In Gook Foo (Ji Soo), seorang perwira polisi yang merupakan temannya. Karena Gook Doo suka wanita yang anggun, Bong Soon pun berharap bisa seperti itu agar disukai Gook Doo. Suatu hari kekuatan Bong Soon terlihat tanpa sepengetahuannya oleh CEO Ainsoft, perusahaan game, bernama Ahn Min Hyuk (Park Hyung Sik).
2. Abyss (2019)
Drama Park Bo Young ini bercerita tentang kisah misterius seorang Jaksa cantik bernama Go Se Yeon (Park Bo Young) yang hidup kembali setelah dirinya mengalami kecelakaan dan dinyatakan meninggal. Menariknya, Se Yeon hidup kembali dengan kekuatan misterius yang tiba-tiba dimilikinya serta penampilan yang cukup berbeda dari sebelumnya.
Sementara itu, Cha Min (Ahn Hyo Seop) adalah seorang penerus dari perusahaan kosmetik yang juga hidup kembali setelah dirinya meninggal. Keduanya kemudian mulai bekerja di sebuah firma hukum yang sama sambil mecari jawaban atas kejadian misterius yang mereka alami.
3. Oh My Ghost (2015)
Drama Park Bo Young yang satu ini akan menampilkan premis menarik yang telah tayang pada tahun 2015 silam. Oh My Ghost mengisahkan tentang Bong Sun, wanita cupu yang selalu ceroboh dalam pekerjaan dan tak pandai dalam berteman sehingga tak heran jika ia masih saja menjomblo.
Suatu hati, tubuh Bong Sun kerasukan oleh hantu yang haus akan cinta. Maka dimulailah petualangan cinta Bong Sun dengan seorang chef tampan yang menjadi pujaan banyak wanita, Sun Woo.
4. Secret Campus (2006)
Drama Korea lawas ini juga diperankan oleh Park Bo Young. Berlatar belakang sekolah, menceritakan Moon Seung Jae (Cha Seung Joon) yang meninggal mendadak karena kecelakaan lalu lintas.
Ketika kecelakaan itu terjadi, dia sedang berkencan dengan mahasiswa bernama Oh Su Ah (Lee Do Hyun). Setahun setelah kejadian itu Su Ah dikirimi surat rahasia tentang Seung Jae yang ternyata berselingkuh dengan saudara dari temannya yang bernama Du Hyeon.
Park Du Hyeon (Lee Min Ho) yang seorang pemain sepak bola memiliki saudara bernama Park Eun Ho yang dicintai Seung Jae. Cha Ah Rang (Park Bo Young) adalah seorang murid yang tak memiliki otak cerdas namun kepribadiannya yang menarik membuat banyak orang suka padanya. Dia bertemu Park Du Hyeon dan jatuh cinta padanya ketika diselamatkan dari preman jalanan.
5. Doom At Your Service (2021)
Drama Park Bo Young terbaru dengan menjajal kemampuan aktingnya di drama bergendre fantasi. Dalam judul drama ini, dia disandingkan dengan aktor muda tampan berbakat Seo In Guk.
Park Bo young berperan sebagai Tak Dong Kyung, seorang gadis yang merasa hidupnya tidak beruntung, dimana setiap harinya ia lalui dengan penuh perjuangan. Setelah bertahun-tahun berusaha, Tak Dong Kyung pun akhirnya berhasil bekerja sebagai seorang editor novel di sebuah perusahaan yang cukup ternama.
Namun, Dong Kyung tidak lantas begitu saja bahagia karena beberapa masalah masih menantinya. Selain dituduh karena berselingkuh dengan suami orang, Dong Kyung juga divonis mengidap kanker otak.
Hal inilah yang membuat Dong Kyung semakin membenci takdirnya dan berteriak mengutuk agar dunia hancur. Dan disitulah Myul Mang (Seo In Guk) muncul untuk mengabulkan permintaan Dong Kyung.
Inilah drama yang dibintangi oleh Park Bo Young. Sudahkah kamu nonton dan mana yang jadi favoritmu?