1. Entertainment
  2. Demi Musik Indonesia, Anang Hermansyah Isyaratkan Kembali Nyaleg di Pemilu 2024
Entertainment

Demi Musik Indonesia, Anang Hermansyah Isyaratkan Kembali Nyaleg di Pemilu 2024

Demi Musik Indonesia, Anang Hermansyah Isyaratkan Kembali Nyaleg di Pemilu 2024

Anang Hermansyah. (Instagram.com/ananghijau)

Ladiestory.id - Mulai memasuki musim pemilihan umum alias Pemilu, sejumlah artis tampaknya mulai mengisyaratkan untuk ikut serta mencalonkan diri menjadi bagian dari wakil rakyat untuk periode 2024-2029. 

Sempat menjabat di periode sebelumnya, musisi Anang Hermansyah kabarnya akan kembali terjun ke dunia politik. Niatnya ini disebut-sebut untuk kembali memperjuangkan nasib para musisi di Indonesia. Terlebih sang anak, Arsy Hermansyah beberapa waktu lalu diketahui sempat mengikuti ajang menyanyi di luar negeri.

Anang Hermansyah. (Instagram.com/ananghijau)

Meski mengaku belum secara resmi membahas niatnya ini, namun pembahasan ini justru mendapat dukungan dari Menteri Pariwisata dan Ekonomi, Sandiaga Uno.

"Ini memang sebuah tantangan untuk Mas Menteri (Sandiaga Uno) berdiskusi dengan kementerian lain, terutama pendidikan melalui jalur budaya," ujar Anang saat membahas mengenai prestasi Arsy Hermansyah dengan Sandiaga Uno.

Mendengar ucapan sang suami, Ashanty justru menanggapi saran tersebut dengan candaan agar Anang kembali turun langsung menjadi pembuat kebijakan.

"Atau masuk parlemen lagi aja?" ujar Ashanty.

Mendengar ucapan sang istri, Anang pun sontak meminta izin perihal kembalinya ia dalam dunia politik. Ashanty yang terkejut pun lantas segera menyampaikan, jika sang suami selama ini masuk ke parlemen memang bertujuan untuk memperjuangkan dunia musik tanah air.

Dengan masuknya ia sebagai pembuat kebijakan, Anang berharap anak, cucu dan penerusnya kelak tak menjadi memiliki nasib yang sama dengannya.

Seperti diketahui, sebelumnya mantan suami dari Krisdayanti memang sempat menjabat sebagai anggota DPR Komisi 10. Pada saat itu, komisinya bertanggung jawab membawahi urusan pendidikan, riset, olahraga dan pariwisata, termasuk menyoal dunia musik.

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel