1. Entertainment
  2. Dara Arafah Kena Musibah, Brankasnya Dibawa Kabur Mantan ART
Entertainment

Dara Arafah Kena Musibah, Brankasnya Dibawa Kabur Mantan ART

Dara Arafah Kena Musibah, Brankasnya Dibawa Kabur Mantan ART

Brankas Dara Arafah Dibawa Kabur ART. (Instagram.com/daraarafah)

Ladiestory.id - Pengalaman tak mengenakan baru saja dialami oleh selebgram Dara Arafah, yang baru saja mengalami musibah kemalingan kotak brankas. Menurut informasi yang disampaikannya di Instagram, dirinya mengungkap jika sosok maling yang membawa kabur barang berharganya itu, tak lain merupakan mantan asisten rumah tangga (ART) atau pembantu yang selama ini bekerja di kediamannya.

Dalam keterangan unggahannya, Dara yang mengaku kemalingan sejak Minggu (4/9/2022) itu pun membagikan kronologi dan informasi lebih lanjut mengenai kejadian tersebut. Pada kesempatan itu, sosok selebgram yang dekat dengan Keanu Agl itu lantas turut menyebarkan nama sang pelaku sekaligus informasi pribadinya untuk dijadikan acuan bagi siapapun yang melihatnya.

ART Dara Arafah Dibawa Kabur ART. (Instagram.com/daraarafah)

“Inalilahi wainalilahi rojiun. Masih shock banget mantan pembantu bawa kabur brankas gue,” tulis Dara mengawali keterangan dalam unggahannya, Selasa (6/9/2022).

Kejadiannya tanggal 4 kemarin pas gue lagi gak ada di rumah. Dia bahkan sempet pamit sama nyokap gue karna alesannya ibunya meninggal di kampung. Dan sempet minta uang ongkos buat pulang. Nama pelakunya MURSIDAH USIA 52 tahun tinggal di dusun Sidaurip, Cilacap," sambungnya.

ART Dara Arafah Dibawa Kabur ART. (Instagram.com/daraarafah)

Dara menambahkan jika demi melancarkan aksi kejahatannya, sang ART bahkan sampai mematikan seluruh CCTV yang ada di rumahnya agar jejaknya tak terlihat. Namun rupanya, ia keliru karena untungnya masih terdapat CCTV lain yang ternyata dipasang di kawasan rumahnya.

"Dia sempet matiin seluruh CCTV yang ada di rumah. Vidio ini di dapet dari CCTV komplek,” ujarnya lagi.

Meski dalam unggahan Instastorynya sang selebgram sempat shock dan terdengar menangis, pada akhirnya kasus ini telah dilaporkan ke pihak kepolisian untuk ditindak lanjuti. Dirinya tak ketinggalan berharap, agar sang pelaku bisa ditangkap dan tak ada lagi korban seperti dirinya.

Ya Allah semoga orangnya masih bisa ketemu dan tidak ada korbannya lagi dan semoga pihak kepolisian bisa membantu menangani kasus ini," tutup Dara.

Follow our
media updates!
Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel