ersepeda memang sedang menjadi tren saat ini. Selain sunscreen jangan lupa juga untuk mengaplikasikan moisturizer ya, ladies. Faktanya, menggunakan moisturizer dapat mencegah dua kondisi ekstrem yang mungkin terjadi pada kulit kita, yaitu kekeringan dan terlalu berminyak. Sebagian besar kaum hawa juga tak mau ketinggalan untuk berkeliling kota sambil mengayuh sepeda.
Tantangan yang dihadapi perempuan saat bersepeda yakni paparan sinar matahari yang menyengat. Dibutuhkan persiapan sebagai antisipasi perlindungan kulit agar tidak gosong karena terlalu sering naik sepeda. Yuk, simak apa saja moisturizer yang dapat kamu coba.
Haple Blue Moon Moisturizer
Haple Blue Moon Moisturizer memiliki kandungan dan formula khusus yang aman digunakan. Memiliki manfaat untuk melembabkan, mencerahkan, menyembuhkan jerawat, dan menghilangkan bekas jerawat. Ideal untuk perawatan kulit kamu.
Joylab Moisture Bomb Pudding Gel Creme Moisturizer
Merupakan krim dengan sensasi tekstur selembut pudding. Mengandung betaine yang bekerja untuk menghidrasi kulit secara maksimal tanpa terasa lengket. Diperkaya dengan niacinamide yang dapat mendorong produksi ceramide untuk membantu meningkatkan elastisitas kulit, mengurangi garis-garis halus dan mencerahkan wajah secara optimal. Tepat untuk Kelembapan ekstra dan nutrisi kulit sehari-hari. Cocok untuk jenis kulit normal, kering dan kombinasi.
Cetaphil Daily Facial Moisturizer SPF 15
Cetaphil Daily Facial Moisturizer SPF 15 hadir dengan diformulasikan non comedogenic yang berfungsi untuk melindungi kulit dari komedo. Pelembab wajah ini juga memiliki kandungan sun protection SPF 15 yang berguna untuk melindungi kulit dari radiasi sinar UV. Dengan begitu, Facial Moisturizer SPF 15 dapat menjadi pilihan yang baik untuk kamu gunakan. Sebab, krim wajah ini bebas dari kandungan zat berbahaya dan parfum, sehingga aman di gunakan. Untuk ukurannya, pelembab wajah Cetaphil hanya tersedia dalam kemasan 118mL dan cocok digunakan untuk semua jenis kulit.
Neutrogena Naturals Multi Vitamin Nourishing Moisturizer
erupakan pelembab wajah yang terbuat dari bahan alami. Mengandung multi vitamin seperti Vitamin C, E, dan anti oxidant omega bionutrients dari Inca Inchi oil dari tumbuhan di Peru. Inca Inchi Oil sudah digunakan beratusan tahun di Peru dari generasi ke generasi karena khasiat. Ditambah dengan exstrak daun Yerba Malte yang mengandung vitamin B,C dan E yang berperan sebagai anti-oxidant dan anti-inflammatory agent untuk melindungi kulit dari polusi dan matahari. Yerba Mate atau Brazil greent tea berasal dari Amerika Selatan. Moisturizer ini juga mengandung biji Peruvian Tara yang menjaga wajah agar tidak kering.
Secret Garden Bali Boat Moisturizing After Sun Lotion
Merupakan sun lotion yang mengandung ekstrak lidah buaya dan Vitamin E, melembutkan dan melembapkan kulit yang terkena paparan sinar matahari.
Sempurnakan hari kamu saat naik sepeda dengan memakai moisturizer. Karena sangat penting sekali menjaga kelembaban kulit guna menghindari dehidrasi kulit wajah kamu ya ladies!
Sumber Foto Utama: Freepik.com