1. Entertainment
  2. Crush Buka Suara Setelah Dituding Bersikap Rasis pada Penggemar Kulit Gelap
Entertainment

Crush Buka Suara Setelah Dituding Bersikap Rasis pada Penggemar Kulit Gelap

Crush Buka Suara Setelah Dituding Bersikap Rasis pada Penggemar Kulit Gelap

Crush Dituding Rasis pada Penggemar Kulit Gelap. (Special)

Ladiestory.id - Kabar terbaru datang dari penyanyi solo asal Korea Selatan, Shin Hyo-seob atau yang lebih dikenal dengan nama panggung Crush. Beberapa waktu lalu, dirinya sempat menuai sorotan usai diduga bersikap rasis pada sejumlah penggemarnya yang memiliki warna kulit gelap saat tampil di konser 2022 SOMEDAY PLEMORA pada Minggu (9/10/2022) lalu.

Dalam video yang sempat beredar dan viral di media sosial, Crush terlihat bersalaman dengan sejumlah penggemarnya. Namun, di tengah-tengah, ia sempat melewati salah satu sisi yang diduga merupakan tempat penggemar berkulit gelapnya berdiri.

Crush Dituding Rasis pada Penggemar Kulit Gelap. (Special)
Crush Dituding Rasis pada Penggemar Kulit Gelap. (Special)

Oleh karena itu, warganet pun langsung menduga jika saat itu Crush bersikap rasis lantaran menolak berinteraksi dengan penggemar tertentu. Menyadari namanya menjadi bahan pembicaraan, dilansir dari Soompi pada Selasa (11/10/2022), kekasih dari Joy Red Velvet itu pun akhirnya buka suara, sekaligus menyampaikan permintaan maafnya.

Crush Dituding Rasis pada Penggemar Kulit Gelap. (Spesial)

"Saya telah pergi selama kira-kira dua tahun dan dapat tampil di atas panggung dengan penggemar tersayang saya di antara penonton adalah pengalaman yang tak terlupakan dan telah lama ditunggu-tunggu," kata Crush.

Alih-alih bersikap rasis sebagaimana yang dituduhkan warganet kepadanya, lewat pernyataan tersebut, lelaki yang baru saja menyelesaikan wajib militernya itu justru menjelaskan bahwa saat itu dirinya tidak menanggapi lambaian tangan penggemar tersebut karena dinilai kurang aman dan mengancam keselamatan para penonton.

Crush Dituding Rasis pada Penggemar Kulit Gelap. (Spesial)

"Untuk menghindari kesalahpahaman lebih lanjut, saya ingin menjelaskan bahwa saya harus menahan diri untuk tidak memberikan tos dengan para penggemar di bagian tertentu sebagai tindakan pencegahan keamanan," sambungnya.

"Penggemar terlalu dekat dengan pagar yang menahan bagian penonton dan saya melihat itu. Di barisan depan didorong ke pagar, jadi saya membuat penilaian cepat untuk tidak mendekati demi keselamatan penggemar saya," ujarnya lagi.

Meski begitu, ia pun tetap meminta maaf karena sikapnya membuat sejumlah penggemar merasa sakit hati. Namun, Crush memastikan bahwa ia mencintai semua penggemarnya dengan sepenuh hati.

"Saya dengan tulus meminta maaf atas kesalahpahaman yang mungkin disebabkan oleh tindakan saya. Saya mencintai setiap penggemar saya dan saya tidak akan pernah membeda-bedakan atau memihak siapa pun," tutup Crush.

 

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel