1. Lifestyle
  2. Cegah Stunting, Blackmores Kampanyekan ‘Peduli ASI Berkualitas’
Lifestyle

Cegah Stunting, Blackmores Kampanyekan ‘Peduli ASI Berkualitas’

Cegah Stunting, Blackmores Kampanyekan ‘Peduli ASI Berkualitas’

Kampanye 'Peduli ASI Berkualitas'. (Ladiestory.id / Aldeta Prasasti)

Ladiestory.id - Isu stunting menjadi permasalahan utama para calon ibu dan ibu di Indonesia. Sebagai informasi dari data yang disajikann oleh Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), angka stunting di Indonesia mencapai 21,6% pada tahun 2022.

Meski mengalami penurunan dari angka 24,4% di tahun 2021, stunting masih terus menjadi perhatian para pemangku kepentingan untuk mewujudkan generasi emas di tahun 2045.

Tingginya angka stunting juga berdampak pada Human Capital Index Indonesia yang menunjukkan bahwa seorang bayi yang lahir di Indonesia hanya mampu mengembangkan 53 persen potensinya di bawah negara-negara ASEAN. 

Dampak stunting pada kualitas kognitif terlihat dari data OECD tahun 2018, yang menunjukkan bahwa remaja Indonesia menempati urutan ke-71 dari 77 negara untuk skor sains, matematika, serta membaca.

Melihat hal itu, merek suplemen kesehatan, Blackmores, bekerja sama dengan BKKBN dan IDAI meluncurkan kampanye ‘Peduli ASI Berkualitas’.

Kampanye ini merupakan bentuk komitmen pemerintah dan juga Blackmores untuk menurunkan angka stunting.

"Kampanye ini merupakan bentuk komitmen Blackmores yang mendukung program pemerintah dalam menurunkan stunting. Kami berharap kampanye ini dapat berlangsung berkelanjutan dan dapat membantu penurunan angka stunting di Indonesia," ucap Country Head/Director, Kalbe Blackmores Nutrition, Dickson Susanto dalam konferensi pers kampanye ‘Peduli ASI Berkualitas’ bersama Blackmores di kawasan Jakarta Selatan, Rabu (6/3/2024).

Dari penjelasan dokter spesialis anak, dr. I Gusti Ayu Nyoman Partiwi, Sp.A, MARS, ASI menjadi salah satu kunci penting dalam mencegah stunting.

Kampanye 'Peduli ASI Berkualitas'. (Ladiestory.id / Aldeta Prasasti)

Ibu yang bisa menghasilkan ASI berkualitas dapat membantu mencegah stunting, dengan ciri-ciri berat badan bayi naik dengan stabil, ASI sudah cukup memenuhi kebutuhan bayi, dan pencernaan bayi lancar.

Kendati demikian, untuk bisa memproduksi ASI yang berkualitas seorang ibu juga perlu memerhatikan beberapa faktor, salah satunya adalah nutrisi yang harus disiapkan sejak masa program kehamilan.

"Selain itu, hal terpenting lain untuk dipastikan adalah kualitas ASI yang diberikan ibu pada bayinya. Lebih dari sekadar memenuhi hak ASI eksklusif bayi, ibu harus mempersiapkan produksi ASI yang berkualitas sejak masa kehamilan," ucap dr. I Gusti Ayu Nyoman Partiwi, Sp.A, MARS.

Beberapa nutrisi mikro yang diperlukan oleh para ibu terutama calon ibu, ibu hamil dan ibu menyusui terdiri dari 17 nutrisi mikro yang membantu pertumbuhan janin sejak dalam kandungan hingga selesai periode menyusui. Omega 3 / DHA, asam folat, kalsium, zat besi merupakan sebagian dari beberapa nutrisi mikro tersebut untuk pertumbuhan saraf dan kecerdasan.

Kebutuhan nutrisi mikro ini juga dapat dilakukan dengan menambahkan konsumsi Blackmores Pregnancy and Breast-Feeding Gold yang mengandung 17 nutrisi esensial dan Omega3.

Blackmores juga memberikan suplemen kepada ibu hamil di tri semester akhir hingga ibu menyusui yang akan diberikan sepanjang tahun 2024 secara nasional khususnya di daerah yang memiliki prevalensi stunting tinggi.

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel