1. Health
  2. Cegah Kenaikan Berat Badan Saat Lebaran, Yuk Lakukan Ini!
Health

Cegah Kenaikan Berat Badan Saat Lebaran, Yuk Lakukan Ini!

Cegah Kenaikan Berat Badan Saat Lebaran, Yuk Lakukan Ini!

Cegah Kenaikan Berat Badan Saat Lebaran. (Special)

Ladiestory.id - Setelah berpuasa satu bulan lamanya, momen lebaran kerap kali dijadikan sebagai ajang balas dendam untuk dapat makan sepuasnya. Apalagi di momen lebaran identik dengan beberapa makanan enak dan lezat khas lebaran seperti ketupat, opor ayam, rendang, sayur pepaya, dan lain sebagainya.

Makan-makan Saat Lebaran. (Special)

 

Tak heran, keinginan makan di momen lebaran menjadi sulit terkontrol dan mengakibatkan terjadinya kenaikan berat badan. Bagi kamu yang tak ingin mengalami kenaikan berat badan saat lebaran, yuk lakukan ini!

Makan sebelum pergi

Hal pertama yang bisa kamu lakukan adalah dengan makan terlebih dahulu sebelum pergi mengunjungi rumah saudara atau kerabat. Jika kamu sudah makan sebelum pergi tentunya perutmu masih merasa kenyang.

Kondisi perut yang masih kenyang, akan meminimalisir keinginan kamu untuk makan banyak di tempat lain. Untuk menghormati tuan rumah, kamu cukup bisa menikmati kue dalam porsi kecil.

Gunakan piring yang lebih kecil

Untuk mencegah makan makanan secara berlebihan, kamu bisa gunakan piring yang lebih kecil saat mengambil makan. Dengan menggunakan piring kecil, kamu jadi bisa mengontrol keinginanmu untuk mengambil makanan dalam jumlah besar.

Jeda antar makanan

Meski terdapat banyak sekali hidangan yang disajikan saat lebaran, perlu diingat kamu harus mengambil jeda setelah makan satu menu. Adanya jeda antar makan dapat membantu kamu untuk tidak makan secara berlebihan.

Kunyah makanan secara perlahan

Ternyata mengunyah makanan secara perlahan dapat mempermudah tubuh kita untuk mencernanya. Tak hanya itu, dengan mengunyah secara perlahan, kamu akan merasa cepat kenyang dan tidak makan secara berlebihan.

Tidak malas bergerak

Cara berikutnya yang bisa kamu lakukan untuk mencegah kenaikan berat badan adalah dengan tidak malas bergerak. Tak perlu melakukan olahraga yang berat, kamu bisa naik turun tangga atau berjalan kaki lebih banyak untuk menghindari penumpukan lemak.

Minum air putih

Tak terelakkan jika mengunjungi rumah sanak saudara atau kerabat, tuan rumah biasanya menyajikan minuman manis. Perlu diketahui, minuman manis apalagi minuman dalam kemasan memiliki kandungan kalori yang sangat tinggi. 

Untuk lebih aman, kamu dapat minum air putih saja. Selain tak mengandung kalori, air putih juga bisa mengakibatkan kamu merasa lebih cepat kenyang.

Menahan diri

Selain beberapa hal di atas yang sudah disebutkan, kamu juga harus bisa mengontrol diri kamu sendiri agar tidak makan makanan secara berlebihan. Kamu harus bisa menahan diri untuk tidak mengambil rendang apabila sudah mengambil opor ayam.

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel