1. Beauty
  2. 5 Cara Mudah Pilih Face Wash untuk Kulit Kering
Beauty

5 Cara Mudah Pilih Face Wash untuk Kulit Kering

5 Cara Mudah Pilih Face Wash untuk Kulit Kering

Ilustrasi wajah. (Special)

Ladiestory.id - Memilih face wash yang tepat bagi jenis kulit memang tidak boleh sembarangan agar tidak menimbulkan gejala atau efek samping yang membahayakan. Hal ini dikarenakan, face wash memiliki bahan kandungan aktif yang dapat membuat kulit menjadi lebih kering ketika digunakan.

Bahkan, ketika kamu selesai mencuci wajah, maka kulit seakan tertarik dan lebih kencang. Oleh karena itu, agar kamu tidak salah memilih jenis face wash, khususnya bagi kamu pemilik kulit kering, berikut lima cara yang tepat untuk kamu perhatikan.

Hindari Kandungan Pewangi

Ilustrasi cuci muka. (Special)

Beberapa produk skincare atau face wash memang memiliki kandungan aroma wewangian yang dapat memberikan sisi unik dan menenangkan di dalamnya. Namun, bagi kamu pemillik kulit kering, alangkah baiknya jika kamu menghindari jenis produk yang mengandung aroma wewangian.

Hal ini dikarenakan kulit kering bisa saja sensitif terhadap zat dan kandungan pewangi buatan dalam face wash serta dapat memicu terjadinya iritasi kulit.

Pilih Tekstur Creamy

Ilustrasi facial wash. (Special)

Tips selanjutnya dalam memilih face wash ialah dengan memilih tekstur yang creamy atau gel. Hal ini dapat membantu kulit mengontrol lebih banyak minyak sekaligus dapat melembapkan kulit wajah. 

Face wash dengan tekstur lotion, gel, atau creamy memiliki manfaat melembapkan serta membantu menghidrasi kulit, sehingga sangat cocok digunakan bagi kamu pemilik kulit kering.

Pilih Kandungan yang Melembapkan

Ilustrasi wajah lembap. (Special)

Ladies, tips selanjutnya saat memilih face wash bagi kulit kering ialah dengan memerhatikan kandungan produk di dalamnya. Pilihlah face wash yang dapat membantu melembapkan kulit, seperti Hyaluronic acid, glycerin, atau ceramide.

Selain itu, kandungan alami seperti aloe vera juga dapat memberikan efek menenangkan kulit dan dapat membuat kulit menjadi sehat serta lembap alami.

Pilih Kandungan untuk Perlindungan Ekstra

Ilustrasi kulit wajah. (Special)

Kandungan bahan dalam kemasan face wash seperti glycolic ataupun lactic acids memang memiliki khasiat untuk membantu melawan masalah kulit, seperti munculnya tanda-tanda penuaan hingga masalah jerawat maupun komedo.

Namun, kandungan tersebut diketahui dapat mengikis minyak lebih banyak pada kulit wajah. Sehingga, hal ini dapat menimbulkan masalah bagi kulit kering.

Pastikan kamu memilih produk face wash dengan perlindungan ekstra bagi jenis kulitmu, misalnya produk face wash yang multifungsi seperti membantu melembapkan kulit, melawan jerawat, komedo, serta dapat menyehatkan kulitmu.

Ketika kamu mendapatkan produk yang cocok bagi kulitmu, maka kamu dapat menggunakannya sekali sehari sebelum tidur atau ketika kulitmu terasa mengering.

Pilih Face Wash yang Menjaga pH Kulit

Ilustrasi jaga pH kulit. (Special)

Mungkin kamu pernah merasakan tidak nyaman setelah mencuci wajah menggunakan face wash yang menyebabkan kondisi kulitmu semakin kering bahkan merasa tertarik, bukan? Nah, jika demikian, bisa jadi kamu salah memilih face wash, lho. Maka dari itu, cara lainnya yang bisa kamu lakukan ialah dengan memperhatikan keseimbangan pH kulit.

Pilihlah produk yang mampu menjaga keseimbangan pH kulit wajahmu agar kandungan minyak dalam kulit tetap seimbang. Misalnya, face wash dengan kandungan almond, oatmeal, atau chamomile yang dapat membantu menghidrasi dan melembapkan kulit serta menjadikan kulitmu lebih segar dan kenyal.

Nah, Ladies itu dia ke lima cara yang bisa kamu lakukan saat memilih face wash untuk kulit kering. Saat ini pun sudah hadir beragam produk face wash dengan kandungan yang dapat merawat kulit. Tetapi, kamu harus tetap cermat dan berhati-hati sebelum membelinya.

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel