Ladiestory.id - Walau sebagian perempuan suka dengan rambut panjang, tak sedikit pula perempuan yang justru menyukai rambut pendek. Agar rambut pendek tidak mudah berantakan, salah satu solusinya adalah mengikatnya.
Bantu membuat tampilan lebih rapi, beberapa perempuan berambut pendek merasa bosan karena gaya mengikat rambut yang cenderung monoton. Supaya tidak bosan, Ladiestory.id merangkum beberapa gaya ikat rambut yang bisa Kamu coba.
Half-hair Bun
Model mengikat rambut gaya ini tidaklah sulit. Dengan gaya half-hair bun penampilanmu jadi lebih rapi dan tidak membosankan, sebab kamu hanya perlu mengikat sebagian saja. Untuk membuat gaya rambut ini, Kamu hanya membutuhkan sisir dan ikat rambut. Jika mau terlihat lebih manis, Kamu bisa tambahan pita.
Cara membuat gaya rambut ini, adalah dengan membelah rambut menjadi dua bagian, depan dan belakang. Kemudian, biarkan rambut bagian belakang tergerai menyentuh telinga. Lalu, sisir bagian atas rambut dengan bentuk serupa kuciran kuda.
Untuk ukuran ketebalannya, Kamu bisa disesuaikan sendiri dengan keinginan. Sedangkan pada langkah selanjutnya, kucir perlahan dengan ikat rambut. Supaya semakin menarik, Kamu bisa tambahkan pita.
Little Bow
Salah satu model kuciran rambut anti bosan, Kamu bisa mencoba gaya rambut serupa dengan pita. Untuk mengucir model ini, Kamu membutuhkan sisir, ikat rambut, dan jepitan hitam. Biasanya ini dijadikan referensi model kuciran ini ketika bepergian supaya terlihat semakin stylish.
Tutorial mengucir model little bow: rapikan dengan sisir seluruh rambut anak ke belakang hingga rapi. Jika diperlukan, Kamu bisa memakaikan kondisioner lebih dulu tanpa bilas atau dry shampoo. Setelah itu, belah dua ikatan rambut ke samping dan kucir masing-masing ujungnya. Kemudian, tekuk ke dalam masing-masing bagian rambut hingga bentuknya seperti pita. Langkah selanjutnya adalah menggunakan jepitan hitam kecil untuk memperkuat ujung ikatan di bagian tengah dalam rambut.
Pigtail Buns
Gaya rambut pigtail buns menjadi salah satu model kuciran yang bisa dicoba pemilik rambut pendek. Jika rambut pendekmu cenderung mudah kusut, Kamu bisa menggunakan kondisioner tanpa bilas yang ringan. Siapkan sisir, jepitan rambut, dua ikat rambut untuk membuat gaya rambut model ini.
Tutorial mengucir dengan pigtail buns: Belah rambut menjadi dua bagian dengan menggunakan sisir atau jari-jari sehingga dapat membagi rata rambut menjadi dua bagian yang sama. Setelah itu, pakai ikat rambut dan kencangkan setiap bagian. Mulai ambil kuciran yang pertama kemudian putar longgar sampai ke ujung rambutnya. Setelah diputar dan dipelintir, lilitkan rambut pada sekitar pangkal kuciran, lalu balut sampai berbentuk seperti sanggul kecil. Setelah itu, Kamu bisa mengencangkan dengan jepit rambut. Langkah selanjutnya adalah melakukan ahapan yang sama pada kuciran yang kedua.
Clean Bun with Ribbon
Model ini merupakan salah satu model rambut pendek yang membuat penampilan tambah manis. Sebab, gaya rambut ini ditambahkan aksesori. Gaya rambut yang mudah ditiru ini hanya memerlukan sisir, pita, dan hair spray.
Cara untuk membuat model ini dengan mengangkat semua rambut kemudian menyatukan dalam bentuk bun atau konde kecil. Tapi, kelemahan dari model rambut ini membuat penampilanmu terlihat polos ketika tidak ditambahkan aksesori. Maka dari itu, Kamu bisa memasang pita menjuntai panjang sehingga penampilan semakin menarik.