Ladiestory.id - Mungkin beberapa dari kamu sering merasakan tidak percaya diri, grogi, malu, takut, atau minder. Semua perasaan tersebut sering dikenal dengan istilah insecure.
Perasaan insecure yang kerap kali menghampiri seseorang membuat banyak yang bertanya-tanya apakah perasaan insecure wajar? Sebelum itu, ada baiknnya untuk mengetahui pengertian dari insecure tersebut.
Pengertian Insecure
Insecure adalah suatu istilah untuk menggambarkan perasaan tidak aman atau tidak nyaman di dalam diri seseorang yang membuat orang itu merasa rendah diri, kurang percaya diri, malu, takut, cemas, dan sebagainya.
Perasaan insecure biasanya muncul ketika menghadapi sesuatu, keadaan sulit, atau menghadapi orang, atau menghadapi hal baru yang belum pernah diketahui sebelumnya.
Penyebab Insecure
Perasaan insecure merupakan kondisi yang alami dan sering terjadi dalam kehidupan manusia. Rasa insecure ini bisa muncul karena adanya penyebab. Salah satunya adalah memandang rendah diri sendiri.
Tidak peduli berapa banyak orang yang mampu menguatkan seseorang untuk melewati hal-hal tertentu, tapi nyatanya dalam diri seseorang kerap kali dilanda berbagai pikiran buruk.
Seperti contohnya, saat harus tampil di hadapan banyak orang, kerap kali diri sendiri berpikir jika tampil di depan umum, akan timbul pikiran bahwa diri sendiri akan gemetaran dan semacamnya. Rasa insecure bisa muncul karena seseorang itu memandang rendah dirinya sendiri.
Tanda Orang yang Insecure
Setelah tahu apa yang menyebabkan perasaan insecure itu muncul, perlu diketahui juga tanda-tanda seseorang mengalami rasa insecure.
1. Pikiran yang selalu negatif
Salah satu tanda orang yang insecure adalah merasa apapun yang ada dalam diri seseorang maupun orang-orang di sekitar terasa negatif. Misalnya, orang-orang yang sering membicarakan hal buruk orang lain, termasuk orang yang memiliki rasa insecure yang cukup besar dalam dirinya.
2. Ingin diakui oleh orang lain
Orang yang memiliki rasa insecure yang tinggi kerap kali mencari persetujuan orang lain atau perasaan ingin diterima oleh orang lain. Tanda peraaan insecure ini cukup dalam sehingga kadang tidak disadari sebagai perasaan insecure.
Salah satu contoh mudah dari tanda insecure ini adalah saat posting foto di Instagram. Kebanyakaan orang akan melihat berapa jumlah like yang didapat. Jika jumlahnya tidak sesuai ekspektasi maka tak jarang muncul perasaan atau pertanyaan mengapa unggahannya tidak mendapat banyak like.
Apakah Perasaan Insecure Wajar?
Perasaan insecure adalah wajar karena merupakan bagian dari hidup. Sebagian besar orang pasti pernah mengalami insecure, bedanya ada pada level perasaan tersebut. Lantas, bagaimana cara mengukur level insecure seseorang?
Orang yang paling tahu level insecure adalah diri sendiri. Jika insecure membuat tidak berani melakukan hal baik, seperti tampil di depan umum, itu menandakan orang tersebut memiliki level insecure yang tinggi.
Perasaan insecure dalam diri sendiri dapat terkikis dengan banyaknya latihan dan seiring dengan berjalannya waktu. Sebab, perasaan insecure yang tinggi dan tidak ditangani bisa membuat kesehatan mental terganggu.
Cara Merespon Insecure yang Muncul
Meskipun perasaan insecure adalah hal yang wajar, tapi perasaan ini juga harus diatasi. Agar memudahkan seseorang dalam merespon rasa insecure yang muncul, ada resep “Beli Pulsa”. Berikut ini resep “Beli Pulsa” yang perlu diterapkan agar dapat mengatasi rasa insecure yang muncul.
1. Berpikir positif
Usahakan untuk selalu berpikir positif, dan mengalihkan segala pikiran negatif.
2. Lindungi diri
Pikiran yang positif akan berdampak untuk melindungi diri sendiri dari perasaan negatif, termasuk insecure yang muncul.
3. Pahami situasi
Perlu diketahui cara untuk merespon insecure yang muncul tersebut dengan memahami apa yang sedang terjadi. Misalnya, perasaan insecure muncul karena merasa tidak aman atau tidak nyaman sebab besok akan ada acara.
4. Ubah sudut pandang
Dengan memahami apa yang sedang terjadi membuat seseorang mampu mengubah cara pandangnya. Misalnya, perasaan tidak aman saat akan tampil di depan umum tersebut disebabkan karena merasa malu dan pernah mengalami dipermalukan.
Lalu ubah sudut pandang tersebut menjadi kejadian tersebut ada di masa lalu. Namun, kini pilihan ada di tanganmu, untuk mengubah rasa cemas tersebut menjadi kesempatan untuk membuktikan pada orang yang sudah merundung.
5. Lakukan hal-hal baik
Setelah sudut pandang berubah, kini saatnya melakukan hal-hal yang baik untuk diri sendiri. Dengan demikian, kamu akan mampu memikirkan hal baik, mengucap hal baik, dan bertindak hal baik.
6. Stop pikiran dan perasaan negatif
Setelah semua usaha yang telah dilakukan, kamu patut berhenti untuk bandingkan diri dengan orang lain dan stop menghakimi diri.
7. Action
Jika cara di atas masih belum bisa mengatasi rasa insecure, kamu bisa melakukan action atau aksi. Aksi tersebut bisa saja berupa cerita dengan teman yang dipercaya atau konsultasi dengan tenaga profesional.
Rasa insecure bisa muncul kapan saja, di mana saja dan oleh siapa saja. Perbedaan rasa insecure ada pada level insecure seseorang dan orang yang dapat menilainya adalah diri sendiiri. Saat perasaan ini muncul cobalah untuk melakukan cara “Beli Pulsa” dan belajar untuk mencintai diri sendiri.
Nancy Marduli dapat dihubungi melalui:
Instagram: @nancymarduli22 @nolimit_mind @ayamtaliwang_mboklombok
Email: [email protected]