Ladiestory.id - Penampilan bagi seorang perempuan adalah sesuatu yang penting. Beberapa diantara mereka membeli perhiasan atau aksesoris untuk menunjang penampilan.
Anting - anting jadi salah satu jenis perhiasan yang disukai perempuan. Perhiasan kecil yang digunakan pada telinga ini memiliki ragam bentuk dan material yang terus berkembang.
Hal ini membuat anting menjadi salah satu item yang diandalkan para perempuan yang ingin tampil menawan. Bukan hanya itu, desain anting-anting yang hits dan menarik, secara tidak langsung dapat meningkatkan rasa percaya diri.
Saat ini, perhiasan yang sering dipakai oleh wanita adalah anting-anting emas. Bentuknya yang minimalis membuat anting-anting emas sering digunakan dibandingkan jenis perhiasan lain.
Selain itu, anting-anting emas adalah senjata utama yang digunakan untuk mempercantik diri dan menarik lawan jenis. Anting - anting berfungsi untuk meningkatkan penampilan menjadi lebih baik. Maka dari itu, kita perlu memilih anting-anting emas yang tepat dan cocok dengan bentuk wajah.
1. Wajah Bulat
Jika wajahmu bulat, lebih baik menghindari penggunaan anting-anting berbentuk bulat atau hoop. Penggunaan anting-anting itu akan membuat wajah semakin terlihat bulat. Untuk bentuk wajah bulat, sebaiknya memakai anting-anting jenis tear drop yang menjuntai panjang atau pun jenis siku yang lancip.
2. Wajah Kotak
Biasanya pemilik wajah ini memiliki bentuk garis muka yang tajam. Maka dari itu, kita perlu menghindari jenis anting-anting yang lebar. Sedangkan bentuk yang disarankan adalah anting-anting berjenis panjang menjuntai dan berbentuk bulat.
3. Wajah Persegi Panjang
Seseorang yang memiliki bentuk persegi panjang dilengkapi dengan ukuran dahi, pipi, dan rahang yang cenderung sama. Sedangkan untuk anting emas model stud cocok untuk tipe wajah ini.
Anting model stud dapat menghilangkan kesan sempit di bagian rahang. Di samping itu, anting emas model dangle yang memiliki tambahan ornamen dapat dijadikan rekomendasi lainnya. Bukan hanya itu, Anting ini menghilangkan kesan sempit di area pipi
4. Wajah Bentuk Hati
Pemilik wajah dengan bentuk hati direkomendasikan untuk memilih anting-anting yang dapat mempertegas wajahmu. Pemilik wajah berbentuk hati disarankan untuk memakai anting-anting emas yang panjang menjuntai. Jenis anting-anting emas yang termasuk tear drop, dangle, dan chandelier.
5. Wajah Berlian
Bentuk berlian adalah bentuk wajah paling tegas sehingga pemilik akan menampakkan kesan elegan. Anting-anting emas yang cocok untuk wajah ini adalah dangle dan bulat.
6. Wajah Oval
Pemilik wajah oval yang paling banyak cocok menggunakan berbagai jenis anting-anting dari menjuntai atau dangle, bulat, hingga kancing.
Catatan penting ketika memilih anting- anting adalah dilihat dari ragam bahan yang digunakan untuk anting-anting. Faktanya tidak hanya menggunakan emas terkadang mencampur dicampurkan dengan perak atau bahan lain sehingga menguatkan, memberi kilau berbeda, dan lainnya.
Maka dari itu, pastikan tahu dengan jelas kadar emas yang dibeli dan membaca deskripsi secara teliti bila memesan secara daring. Apalagi jika memiliki alergi, sebaiknya lebih berhati-hati dalam memilih anting-anting berbahan emas atau perak.