1. Lifestyle
  2. Hidup Lebih Berkualitas, 5 Cara Memaafkan Diri Sendiri
Lifestyle

Hidup Lebih Berkualitas, 5 Cara Memaafkan Diri Sendiri

Hidup Lebih Berkualitas, 5 Cara Memaafkan Diri Sendiri

Ilustrasi memaafkan diri sendiri. (Special)

Ladiestory.id - Kesalahan pasti pernah dilakukan oleh semua orang, baik disengaja atau pun tidak. Jika kesalahan tersebut terbilang kesalahan yang besar, manusia akan cenderung tidak bisa memaafkan diri sendiri. 

Memaafkan diri sendiri tidak sama artinya dengan mengabaikan kesalahan. Sebaliknya, memaafkan diri sendiri menjadi suatu bentuk kekuatan yang perlu untuk dimiliki. 

Memaafkan diri sendiri menjadi satu bentuk kelapangan hati. Artinya, kita bisa menerima segala sesuatu yang telah terjadi dalam hidup kita. 

Bahkan kita bisa melanjutkan hidup dengan baik. Pasalnya, tidak memaafkan diri sendiri akan memengaruhi kualitas hidup seseorang. Lebih parahnya, orang yang tidak bisa memaafkan diri sendiri akan memiliki pemikiran untuk bunuh diri. 

Sebaliknya, jika seseorang berhasil memaafkan diri sendiri akan membawa hidup lebih berkualitas. Bahkan orang tersebut dapat mengembangkan potensi diri. Yang terpenting, orang tersebut akan mengalami kesehatan, baik secara fisik dan mental. Oleh sebab itu, yuk ketahui bagaimana cara memaafkan diri sendiri.

Ucapkan Maaf pada Diri Sendiri

Ilustrasi meminta maaf pada diri sendiri. (Special)

Langkah pertama agar mampu memaafkan diri sendiri dengan meminta maaf terhadap diri sendiri. Minta maaf pada diri sendiri telah menjadi pilihan yang baik dan tepat. 

Mengucapkan maaf kepada diri sendiri juga menjadi salah satu tanda kita telah berdamai dengan diri sendiri. Jika telah mengucapkan maaf pada diri sendiri, maka kita dapat menjalani hidup lebih tenang. 

Nantinya, menjalani hidup akan terasa lebih ringan. Bahkan, nantinya tidak ada penyesalan dalam hidup dan tidak ada beban. 

Akui Kesalahan dan Memperbaikinya 

Iluatrasi perempuan bahagia. (Special)

Pada dasarnya semua manusia pernah mengalami kesalahan hidup. Agar dapat memaafkan diri sendiri, kita harus mengakui kesalahan yang telah diperbuat. 

Bahkan, akui jika kesalahan tersebut memang sebuah kelalaian yang telah Kamu lakukan. Namun ingat, kesalahan itu bukan menjadi tanda bahwa Kamu merupakan orang yang gagal. 

Kesalahan yang dilakukan pada dasarnya dilakukan antara disengaja atau tidak. Sehingga, setelah mengakui kesalahan, berusahalah untuk tidak mengulang kesalahan yang sama. 

Meskipun kesalahan adalah yang wajar, tapi hal itu tidak bisa dijadikan alasan untuk Kamu mengulangi kesalahan yang sama. 

Jangan Terikat Penyesalan

Ilustrasi orang merasa bersalah. (Special)

Sama saja bohong jika Kamu telah memaafkan diri sendiri namun masih terikat dengan penyesalan. Kesalahan di masa lalu biarlah menjadi pembelajaran hidup.

Namun, bukan berarti Kamu terikat dengan rasa bersalah dan penyesalan. Jika perasaan tersebut terus menghantui, sama saja hidupmu tidak akan pernah maju. Daripada dihantui masa lalu, lebih baik fokus pada masa depan. 

Fokus memperbaiki diri agar kesalahan itu tidak terulang kembali. Pasalnya, agar bisa memaafkan diri sendiri harus dimulai dengan berusaha memperbaiki hidup. 

Percaya Ada Hikmah Dibalik Peristiwa

Ilustrasi perempuan bahagia. (Special)

Agar bisa memaafkan diri sendiri, cobalah untuk memiliki sudut pandang lain. Jangan fokus pada kesalahan dan dampaknya saja. 

Namun, cobalah buka pikiran kita, lihat dibalik suatu peristiwa pasti ada hikmahnya. Kesalahan tersebut bisa menjadi pembelajaran di masa depan. 

Sebaliknya, buang jauh-jauh pikiran buruk dan menilai diri sendiri tidak berguna. Terlebih di era teknologi yang semakin canggih membuat kita dituntut untuk bisa melihat peristiwa dari berbagai sudut pandang. Dengan begitu nantinya kita akan lebih mudah untuk memaafkan diri sendiri.

Love Yourself 

Ilustrasi mencintai diri sendiri. (Special)

Saat melakukan kesalahan, seseorang cenderung akan membenci diri sendiri. Bagaimana bisa orang memaafkan diri sendiri jika dia saja benci terhadap dirinya sendiri. 

Dua kata “love yourself” telah dipakai di mana-mana. Bahkan, banyak lagu yang mengangkat tema tentang love yourself atau mencintai diri sendiri. 

Hal ini diperlukan sebagai salah satu cara agar kita bisa memaafkan diri sendiri. Jika kita terus menjalani hidup dengan kebencian, maka kita tidak akan pernah bisa move on dari masalah itu sendiri. 

Maafkan kesalahan yang pernah Kamu lakukan dan lupaka semua hal buruk dari pikiran. Lalu, mulailah dengan hal yang baru dan jadikan kesalahan sebagai pembelajaran hidup.

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel